Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Cut Meyriska Akui Anak Keduanya Lebih Manja daripada Anak Pertama

Cut Meyriska menyebut Jourell Kenzie Danuarta, anak keduanya itu, menangis kalau ditinggal sebentar olehnya.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Cut Meyriska Akui Anak Keduanya Lebih Manja daripada Anak Pertama
YouTube Titi dan Tian
Cut Meyriska menceritakan awal mula dirinya memutuskan untuk berhijrah hingga reaksi Roger Danuarta. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cut Meyriska mengatakan anak keduanya Jourell Kenzie Danuarta, lebih manja daripada anak pertamanya.

Menurut dia, Jourell tak bisa jauh darinya. 

"Anak kedua tuh beda banget maunya digendong enggak mau ditidurin, nidurinnya sambil duduk, maunya digendong," kata Cut Meyriska di OMDC Grow & Shine di kawasan Warung Buncit Jakarta Selatan, Selasa (18/10/2022).

Baca juga: Awal Mula Cut Meyriska Tertarik Mengenakan Hijab hingga Reaksi dari Roger Danuarta

Bahkan pernah Roger Danuarta, sampai menggendong anak keduanya ke kamar mandi hanya untuk mendengar suara Cut Meyriska.

"Pernah ada kondisi anak kedua aku sanking enggak mau jauh dari aku, diajak ke kamar mandi sama suami aku buat denger suara aku," bebernya sembari tertawa.

Cut Meyriska mengakui bahwa dirinya termasuk orangtua yang santai dan tak bergantung dengan dokter atau psikolog anak.

Berita Rekomendasi

Tapi belakang ini, ia sangat paham betapa pentingnya psikolog anak untuk membantunya memantau pertumbuhan kedua anaknya.

"Suami aku yang kayak gitu (harus ke dokter) kalau aku tuh type yang ini mah mau pinter yaa, akhirnya pas masuk dua bulan usia baru ke psikolog anak untuk memantau tumbuh kembang anak," beber Cut.

Dokter Oktri Mannesa selaku founder dari OMDC menjelaskan bahwa ia sempat kesusahan untuk bertemu psikolog anak, sehingga ia memutuskan untuk membangun klinik sendiri.

"Jadi karena aku sering ngerasa ketemu psikolog anak itu susah banget yaa, jadwalnya selalu padat kadang nyocokinnya susah jadi aku bikin sendiri aja deh tempat untuk konsultasi dengan psikolog anak OMDC Grow & Shine ini," jelas dokter Oktri Mannesa.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas