Rekomendasi Film Horor Indonesia yang Tayang di Bioskop: Kalian Pantas Mati hingga Inang
Simak tiga film horor Indonesia yang sedang tayang di bioskop pada bulan Oktober 2022 ini. Ada film Kalian Pantas Mati, film Pamali, dan film Inang
Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Simak rekomendasi film horor Indonesia yang sedang tayang di bioskop.
Bagi Anda pecinta film horor Indonesia, saat ini ada beberapa film horor Indonesia terbaru yang tayang di bioskop.
Rekomendasi film horor Indonesia ini dilengkapi dengan sinposis serta trailernya.
Dikutip dari 21cineplax.com, terdapat tiga film horor Indonesia yang sedang tayang di bioskop.
Ada film Kalian Pantas Mati, film Pamali, serta film Inang.
Baca juga: Rekomendasi Film Horor Barat yang Sedang Tayang di Bioskop, Ada Smile hingga Halloween Ends
Selengkapnya, inilah sinopsis dan trailer dari tiga film horor Indonesia tersebut.
1. Film Kalian Pantas Mati
Tayang di bioskop sejak 13 Oktober 2022, film Kalian Pantas Mati ini diproduseri oleh Robert Ronny dan penulis Alim Sudio.
Film Kalian Pantas mati ini dibintangi oleh Emir Mahira, Zee JKT 48, Andrew Barrett, Farandika, dan lain-lainnya.
Sinopsis
Rakka (Emir Mahira) merasa terbebani hingga tersiksa oleh kemampuannya yang dapat berkomunikasi dengan roh dari orang yang telah meninggal.
Dikucilkan di sekolahannya, Rakka pun kerap membantu polisi untuk mengungkap kasus pembunuhan.
Selain itu, Rakka juga mampu menemukan empat korban pembunuhan dimakamkan.
Ia pun memilih pindah dan hidup dengan pamannya, Ajat (Randhika Djamil) yang memiliki kemampuan yang sama, di Bogor.
Di rumah pamannya, Rakka bertemu dan menjalin ikatan dengan hantu yang bernama Dini (zee JKT 48).
Dini pun sosok hantu yang mampu memahami Rakka.
Hingga suatu saat, Dini pun lupa dengan masa lalunya dan tak mempunyai tujuan.
Rakka pun membantu mengingat masa lalu Dini.
Bagaimana kelanjutan Rakka dalam membantu Dini?
Baca juga: Dinilai Sukses Perankan Badarawuhi, Aulia Sarah Kebanjiran Tawaran Film Horor
2. Film Pamali
Film Pamali ini disutradarai oleh Bobby Prasetyo dan diproduksi LYTO Pictures.
Memiliki genre horror, film Pamali ini dibintangi oleh Marthino Lio, Putri Ayudya, Taskya Namya, dan lainnya.
Sinopsis
Film Pamali ini mengisahkan Jaka Sunarya (Marthino Lio) yang kehilangan pekerjaannya.
Jaka pun kesulitan dalam hal ekonominya karena tidak ada pemasukan setelah kehilangan pekerjaannya.
Ia bersama istrinya, Rika (Putri Ayudya) ingin menjual rumah sepeninggalan orang tuanya dan akan memulai dengan kehidupan baru.
Tanpa disadari, Jaka dan Rika pun melanggar adat dari desa tersebut.
Di desa tersebut terdapat adat yang sudah menjadi tradisi.
Dengan melanggar adat itu, Jaka dan istrinya harus menghadap ke makhluk halus yang sangat mengancam nyawanya.
3. Film Inang
Film Inang tayang di bioskop sejak 13 Oktober 2022.
Disutradari oleh Fajar Nugros, film Inang diproduksi oleh IDN Pictures.
Mengangkat cerita mitos Jawa, film Inang ini menceritakan tentang Rabu wekasan atau Rebo Wekasan.
Mitosnya, orang yang terlahir Rabu Wekasan harus diruwat untuk hilangkan kesialannya.
Sinopsis
Berawal dari kisah perempuan hamil yang tinggal di perkampungan bernama Wulan (Naysila Mirdad).
Di sini, Wulan pun harus berjuang melawan roh jahat yang ingin mengambil kehidupan bayinya.
Kehamilan Wulan pun berbeda dengan kondisi hamil lainnya.
Akhirnya, Wulan bertemu dengan salah satu keluarga yang mau mengadopsi bayinya.
Berbagai keanehan yang tak wajar pun tiba-tiba muncuk seiring berjalannya waktu.
(Tribunnews.com/Pondra Puger)