Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Konser NCT 127 Hari ke-2 Tetap Digelar, Promotor Tambah Personil Keamanan dan Medis

Konser NCT 127 hari kedua tetap digelar pada Sabtu (5/11/2022) dengan menambah personel keamanan dan medis selama konser berlangsung.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Miftah
zoom-in Konser NCT 127 Hari ke-2 Tetap Digelar, Promotor Tambah Personil Keamanan dan Medis
dyandraglobal.com
Konser NCT 127 hari kedua tetap digelar pada Sabtu (5/11/2022) dengan menambah personel keamanan dan medis selama konser berlangsung. 

"Karena di situ terjadi penonton yang mencoba mendekat ke panggung utama, mendekati penyanyi, sehingga terjadi dorong-dorongan dan ada yang pingsan 30 orang di situ," jelasnya.

Kendati begitu, puluhan penonton yang pingsan itu telah dalam kondisi sehat.

"Yang 30 orang ini sudah kami berikan pertolongan, sekarang sudah sehat kembali, kemudian sekarang untuk konser dinyatakan selesai," kata Zulpan.

Penampilan NCT 127 Tadi Malam di ICE BSD, Tangerang Selatan
Penampilan NCT 127 Tadi Malam di ICE BSD, Tangerang Selatan (Ist)

Baca juga: Imbas Puluhan Penonton Pingsan, Nasib Konser NCT 127 Hari Kedua Belum Jelas

Sementara peristiwa saling dorong tersebut sempat dilihat oleh salah satu penonton bernama Sabila.

Ia mengatakan saling dorong terjadi saat anggota NCT tengah melakukan lempar bola sambil menyanyikan sebuah lagu.

"Awalnya enggak ada apa-apa, lalu ada bagian saat NCT lempar-lempar bola. Penonton di bagian standing di CAT 1 itu pada maju-maju, jadinya kan banyak yang kedorong di depan."

"Terus ada yang pingsan katanya karena itu," jelas Sabila dilansir Kompas.com.

Berita Rekomendasi

Imbasnya, kata Sabila, anggota NCT 127 pun marah.

"Selesai lagu itu, member (NCT 127) Taeyong sama Doyoung itu marah banget. Ada kali 5 sampai 10 menit mereka marah-marah gitu. Terus mereka balik ke panggung gitu aja," ceritanya.

Setelah itu, NCT 127 pun meninggalkan panggung dan diikuti pengumuman bahwa konser dihentikan.

"Sekitar 21.15 WIB, diumumkan sama staf kalau enggak bisa dilanjutin. Kepolisian juga bilang enggak bisa dilanjutin, karena banyak pingsan," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)(Kompas.com/Mita Amalia Hapsari/Tria Sutrisna)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas