Irfan Hakim Salut Lihat Kebersamaan Raffi Ahmad dan Rafathar Saat Menonton Piala Dunia di Qatar
Presenter Raffi Ahmad bersama putranya Rafathar menyaksikan langsung Piala Dunia 2022 di Qatar.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM - Presenter Raffi Ahmad bersama putranya Rafathar menyaksikan langsung Piala Dunia 2022 di Qatar.
Dalam setiap laga, Raffi Ahmad dan Rafathar memiliki jagoan masing-masing.
Tim Nasional yang dibela Rafathar sering kalah dari tim jagoan Raffi Ahmad, terutama laga yang mempertemukan Argentina vs Arab Saudi dan Jermans vs Jepang.
"Kalau soal Raffi yang sering menang timnya dari Rafathar mah, wah ga usah ditanya. Insting Raffi lebih gila," kata Irfan Hakim ketika ditemui di kediamannya di kawasan Jatiwaringin, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (25/11/2022).
Akan tetapi, Irfan Hakim salut dengan Raffi yang berusaha mengajarkan sang anak dari kekalahan atas pilihan yang dipegangnya.
Baca juga: Rafathar Lemas Usai Messi Kalah, Raffi Ahmad Beri Semangat hingga Minta sang Putra Doakan Idolanya
"Ya kalau kalah biarin dah. Tapi gua suka Raffi yang bener-bener melindungi dan memberikan pelajaran ke Rafathar, salut," ucapnya.
Irfan pun menceritakan pengalaman Raffi Ahmad, yang membuatnya tersentuh. Hal itu terjadi ketika Rans Nusantara FC, yang viral karena kalah.
Kala itu, penonton di stadion diungkap Irfan Hakim dalam penuturan Raffi Ahmad, menyanyikan sebuah kalimat, 'Rafathar Nangis, Rafathar Nangis'.
'Kata Raffi tuh sih Rafathar drop banget mentalnya. Dari awal seru seruan jadi kasihan anak nya. Yaudah Raffi bisa bawa seru seruan dan bersyukur berlalu gitu aja," ujar Irfan Hakim. (ARI).