Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Berawal dari Follower yang Kepo Usai Kaesang Nikahi Erina, Tagar Keramas Trending di Twitter

Kaesang Pangarep bersama para followersnya sepertinya masih terbawa suasana  pernikahannya. Sosial media pun heboh dengan taggar keramas.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Berawal dari Follower yang Kepo Usai Kaesang Nikahi Erina, Tagar Keramas Trending di Twitter
YouTube Presiden Joko Widodo
Penampilan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono dalam acara ngunduh mantu, kenakan busana basahan adat Solo.Kaesang Pangarep bersama para followersnya sepertinya masih terbawa suasana  pernikahannya. Sosial media pun heboh dengan taggar keramas. 

Terakhir Erina Gudono mengucapkan terima kasih untuk semua doa dan dukungan yang diberikan kepadanya.

"Terimakasih atas doa dan dukungannya dari semuaaa!" tulis Erina Gudono.

Resmi menjadi istri Kaesang Pangarep, Erina Gudono curhat di akun Instagram.

Dalam postingan itu, Erina Gudono juga mengunggah foto dirinya yang berjabat tangan lalu mencium tangan Kaesang setelah akad nikah.

Sementara foto kedua saat Kaesang Pangarep menyematkan cincin ke jari Erina Gudono.

Cincin tersebut diantar oleh kedua keponakan Kaesang, yaitu Jan Ethes dan Sedah Mirah.

Diketahui, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono telah resmi menjadi pasangan suami istri sejak Sabtu (10/12/2022).

BERITA REKOMENDASI

Mereka menggelar akad nikah di Pendopo Agung Royal Ambarukmo di Yogyakarta, Sabtu lalu.

Sehari kemudian, digelar acara ngunduh mantu di Loji Gandrung dilanjut resepsi pernikahan di Puro Mangkunegaran, Solo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas