Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Profil Kim Tae Ri, Dinilai sebagai Artis Korea dengan Sikap Terburuk 2022

Simak profil Kim Tae Ri yang dinilai sebagai artis dengan sikap terburuk tahun 2022.

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Salma Fenty
zoom-in Profil Kim Tae Ri, Dinilai sebagai Artis Korea dengan Sikap Terburuk 2022
Instagram @kimtaeri_official
Inilah profil Kim Tae Ri. 

Selain itu, Kim Tae Ri muncul di MV berjudul 'Spring Is Coming' dari penyanyi Tafka Buddha.

Ia kemudian banyak muncul di beberapa MV lagi milik artis Bitnara Yang dan Number Nine.

Tahun 2013 adalah tahun debut Kim Tae Ri pada teater 'Spoonface Steinberg'.

Teater ini ditulis oleh dramawan Inggris, Lee Hall.

Drama Korea 'MR Sunshine yang dibintangi Lee Byung Hun dan Kim Tae Ri.
Drama Korea 'MR Sunshine yang dibintangi Lee Byung Hun dan Kim Tae Ri. (Allkpop)

Pada 2015, Kim Tae Ri muncul di tiga film pendek, yakni 'Who Is It?', 'Lock Out', dan 'Moon Young'.

Kariernya mulai bersinar ketika membintangi 'The Handmaiden'.

Kim Tae Ri berhasil mengalahkan 1.500 kandidat untuk lolos menjadi salah satu karakter di film tersebut bernama Sook Hee.

BERITA REKOMENDASI

Sang Sutradara, Park Chan Wook merasa hanya Kim Tae Ri yang cocok memerankan karakter tersebut.

Berkat perannya, Kim Tae Ri mendapat delapan penghargaan sebagai Aktris Baru.

Setelah itu, ia sempat menjadi cameo di drama Entourage.

Kim Tae Ri juga membintangi film '1987: When the Day Comes' pada 2017.

Melalui film ini, ia dinominasikan sebagai Best Actrees di beberapa acara Film Award Korea.


Kim Tae Ri menjadi tokoh utama di film 'Little Forest' tahun 2018.

Tahun tersebut juga sebagai tahun debut dirinya menjadi aktris drama di drama 'Mr Sunshine' bersama Lee Byung Hun.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas