Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tasya Kamila Sempat Stres Usai Melahirkan Anak Kedua, Bayinya Langsung Dirawat di Ruang NICU

Tasya Kamila telah melahirkan anak keduanya berjenis kelamin perempuan secara caesa. Bayinya diberi nama Shafanina Wardhana Bachtiar. 

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tasya Kamila Sempat Stres Usai Melahirkan Anak Kedua, Bayinya Langsung Dirawat di Ruang NICU
Kolase Tangkapan layar Instagram @tasyakamila
Tasya Kamila dan Randi Bachtiar (kiri). Tasya Kamila bagikan momen kelahiran anak kedua.Tasya Kamila telah melahirkan anak keduanya berjenis kelamin perempuan secara caesa. Bayinya diberi nama Shafanina Wardhana Bachtiar.  

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tasya Kamila telah melahirkan anak keduanya berjenis kelamin perempuan secara caesa. Bayinya diberi nama Shafanina Wardhana Bachtiar

Istri Randi Bachtiar itu melahirkan pada Minggu 1 Januari 2023 di rumah sakit Brawijaya, Antasari, Jakarta Selatan. 

Detik-detik usai melahirkan, Tasya mengaku sempat stres lantaran sang anak langsung dilarikan ke ruang NICU untuk mendapatkan perawatan. 

Baca juga: Tasya Kamila Melahirkan Anak Kedua, Randi Bachtiar: The Best Graduation Present 

Kondisi Tasya bahkan sempat drop ketika ia belum melihat secara langsung putrinya.

Menurut Tasya seharusnya ia bisa lebih cepat dalam fase penyembuhan namun kali ini ia membutuhkan waktu lebih lama. 

"Jadi di hari pertama karena bayi aku juga ketika lahir langsung dibawa ke NICU, kemudian aku juga punya ekspektasi dalam 2 jam udah bisa bergerak, tapi ternyata gak seperti itu, mungkin itu yang buat aku kayak feeling down sedikit," kata Tasya Kamila, Rabu (4/1/2023). 

BERITA REKOMENDASI

Akibat kondisinya yang belum stabil membuatnya harus menahan diri untuk bertemu Shafanina Wardhana Bachtiar. 

Baca juga: Tahun Baru, Penyanyi Tasya Kamila Melahirkan Anak Kedua, Ini Nama Bayi Perempuannya

"Kayak aku gak bisa ngapa-ngapain nih, gak bisa recover, terus aku belum bisa ngapa-ngapain untuk bayi aku. Itu sih yang bikin aku stressed out," lanjut Tasya. 

Di hari kedua pascamelahirkan, kondisi Tasya berangsur membaik sehingga dirinya bisa melihat secara langsung anak keduanya itu di ruang NICU sehingga membuat perasaannya lega. 

Tasya Kamila (kiri) dan Randi Bachtiar (kanan) saat ditemui di rumah sakit Brawijaya Antasari, Jakarta Selatan, Rabu (4/1/2023).
Tasya Kamila (kiri) dan Randi Bachtiar (kanan) saat ditemui di rumah sakit Brawijaya Antasari, Jakarta Selatan, Rabu (4/1/2023). (TRIBUNNEWS.COM/Fauzi Nur Alamsyah)

"Tapi di hari kedua, ketika udah mulai bisa bergerak, terus aku juga udah bisa visit bayi aku di NICU, alhamdulillah udah ngerasa jauh lebih baik," ucap Tasya. 

" Apalagi sekarang, di hari keempat udah sangat enakan banget," pungkas Tasya Kamila


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas