Miss USA R'Bonney Gabriel Juarai Miss Universe 2022, Laksmi De-Neefe Suardana Tak Masuk 16 Besar
Pemenang Miss Universe 2022 dinobatkan kepada R'Bonney Gabriel, perwakilan dari USA.
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Miss USA, R'Bonney Gabriel menjadi juara dalam ajang Miss Universe 2022.
Diketahui, final Miss Universe 2022 digelar pada Sabtu (14/1/2023) waktu setempat atau Minggu (15/1/2023) pukul 08.00 WIB.
Ajang Miss Universe 2022 telah berlangsung di New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat (AS).
R'Bonney Gabriel pun meneruskan perjuangan Miss Universe 2021, Harnaaz Kaur Sandhu dari India.
Dikutip dari tayangan langsung Facebook JKN18, Minggu (15/1/2023), para perwakilan dari berbagai negara dipilih dalam 16 besar.
Baca juga: Daftar Top 16 Miss Universe 2022: Venezuela hingga India, Laksmi De-Neefe Wakil Indonesia Tak Masuk
Namun, perwakilan Indonesia, yakni Laksmi De-Neefe Suardana tidak masuk 16 besar.
Para perwakilan dari 16 negara tersebut pertama mengikuti Swimsuit Competition.
Kemudian, mereka tampil memukau dengan gaun mewah dalam Evening Gown Competition.
Terpilih lima perwakilan negara terbaik dan mereka diberi pertanyaan dari juri.
Lima besar tersebut merupakan perwakilan dari Venezuela, USA, Puerto Rico, Curacao, dan Dominican Republic.
Setelah itu, dipilih tiga besar dari Dominican Republic, USA, dan Venezuela.
Mereka kembali diberi pertanyaan dari para juri satu per satu.
Miss Universe 2022 pun dinobatkan kepada Miss USA, R'Bonney Gabriel.
Berikut daftar pemenang Miss Universe 2022
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.