Terkena DBD, Armand Maulana Diperbolehkan Pulang setelah Seminggu Dirawat di Rumah Sakit
Armand Maulana diperbolehkan pulang setelah satu pekan menjalani perawatan di rumah sakit akibat DBD.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Musisi Armand Maulana diperbolehkan pulang setelah satu minggu dirawat dirumah sakit akibat terkena penyakit Deman Berdarah Dengue (DBD).
Kabar tersebut dibagikan oleh Armand Maulana di akun Instagram-nya @armandmaulana04, Rabu (15/2/2023).
Armand Maulana membagikan sebuah video yang menjelaskan bahwa ia telah diperbolehkan pulang setelah satu pekan menjalani perawatan di rumah sakit akibat DBD.
"Alhamdulilah satu minggu di rumah sakit, boleh pulang sekarang, trombositnya udah bagus."
"Terima kasih untuk teman-teman dan semua orang yang telah mendoakan saya."
"DB-nya sudah sembuh dan bisa melanjutkan kegiatan saya," ucap Armand Maulana.
Baca juga: Armand Maulana Jawab Soal Riders Gigi, Permintaan Thomas Paling Rumit
Suami dari Dewi Gita itu juga menuliskan keterangan dalam unggahan tersebut dengan mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang telah memberikan doa untuknya.
"Alhamdulillah Ya Rabb udah boleh pulang ke rumah, makasih yah atas doa-doanya teman-temanku," tulis vokalis grup band Gigi itu.
Pemilik nama lengkap Tubagus Armand Maulana itu juga mengingatkan bahwa saat ini kasus DBD sedang meningkat.
Ia pun meminta untuk selalu waspada terhadap DBD dan tidak meremehkannya.
"Cuma mau ngingetin aja awas DB lg banyak banget yang kena nggak anak kecil, nggak remaja nggak anak yang seger umurnya kayak saya ini hehehe."
"Jadi waspada yah teman-teman dan jangan banget diremehin penyakit DB ini."
Baca juga: Cerita Arman Maulana Tiba-tiba Jatuh saat Shalat: Itu Bener-bener Kayak Meninggal
"Soalnya ada yang bisa sampai pendarahan parah bahkan sampai meninggal, sekali lagi nuhun doa dan support-nya," sambung Armand Maulana.
Unggahan tersebut lantas mendapatkan beragam komentar, tak terkecuali dari sesama artis.
Presenter Irfan Hakim hingga penyanyi Judika pun sempat menuliskan komentarnya.
"Sehat terus Kang," tulis Irfan Hakim dalam akun @irfanhakim75.
Serupa dengan Irfan Hakim, Judika juga memberikan doa kepada Armand Maulana supaya diberikan kesehatan.
"Mantap Kang, sehat selalu," tulis Judika dalam akun @Jud1ka.
(Tribunnews.com/Gabriella)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.