Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Mama Amy Sudah Pulang dari Rumah Sakit usai Jalani Operasi, Syahnaz Sadiqah Sebut Ibunya Masih Lemas

Amy Qanita pun sudah menjalani operasi dibagian khusus, dan saat ini masih dalam tahap pemulihan.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Mama Amy Sudah Pulang dari Rumah Sakit usai Jalani Operasi, Syahnaz Sadiqah Sebut Ibunya Masih Lemas
Kolase Instagram @raffinagita1717
Sederet artis turut mendoakan kelancaran dan kesembuhan ibunda Raffi Ahmad, Amy Qanita yang dikabarkan menjalani operasi pada Rabu (15/2/2023) malam. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Amy Qanita, ibunda Raffi Ahmad dan Syahnaz Sadiqa menjadi sorotan publik belum lama ini, usai dilarikan ke rumah sakit.

Amy Qanita sempat dilarikan ke rumah sakit karena kondisinya menurun, akibat ada masalah kesehatan dibagian ususnya.

Baca juga: Amy Qanita Sudah Pulang dari Rumah Sakit, Syahnaz Sadiqah: Udah Bisa Makan Sedikit-sedikit

Amy Qanita pun sudah menjalani operasi dibagian khusus, dan saat ini masih dalam tahap pemulihan.

Kabar mengenai wanita yang akrab disapa Mama Amy ini dibenarkan oleh putrinya, Syahnaz Sadiqah.

"Iya mama Amy abis operasi besar di usus. Tapi sekarang sudah di rumah," kata Syahnaz Sadiqah ketika ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (25/2/2023) malam.

Istri Jeje Govinda itu menyebut saat ini, Mama Amy masih terbaring lemah di atas kasur, karena belum bisa banyak bergerak.

Baca juga: Beberkan Kondisi Amy Qanita setelah Jalani Tindakan Operasi, Nisya Ahmad: Masih Banyak Selang

"Mama masih bed rest aja, karena lagi pemulihan ya. Gak boleh berkegiatan berat dulu, jadi masih dijagain banget," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Mantan kekasih Billy Syahputra ini terus mendampingi Mama Amy dalam proses pemulihan, agar bisa sehat seperti sedia kala.

Selama pengobatan di rumah, Syahnaz Sadiqah mengakui kalau Mama Amy sedikit demi sedikit sudah belajar jalan lagi.

"Mama keluhan pusing aja. Kalau jalan ya masih pelan-pelan. Cuma memang engga bisa diam saja, jadi ya bertahap aja proses penyembuhannya," ujar Syahnaz Sadiqah. (ARI).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas