Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Iskandar Sitorus Tak Berani Jawab Kebenaran Raffi Ahmad yang Diduga Terlibat Kasus Pencucian Uang 

Iskandar Sitorus mengaku telah melaporkan inisial R ini ke KPK dan ia siap buka-bukaan terkait artis yang diduga terlibat pencucian uang

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Iskandar Sitorus Tak Berani Jawab Kebenaran Raffi Ahmad yang Diduga Terlibat Kasus Pencucian Uang 
YouTube Cumi-cumi.com
Sekertaris Pendiri Indonesia Audit Watch (IAW), Iskandar Sitorus. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Artis berinisial R sampai saat ini masih menjadi perbincangan publik yang diduga terlibat kasus pencucian uang Rafael Alun Trisambodo sehingga banyak spekulasi artis berinisial R yang diduga adalah Raffi Ahmad, Rizky Billar hingga Rudy Salim. 

Sosok berinisial R awalnya dikatakan oleh Sekretaris Pendiri Indonesian Audit Watch (IAW)

Saat dikonfirmasi terkait artis berinisial R tersebut apakah Raffi Ahmad, Iskandar Sitorus justru tidak berani untuk menjawabnya.

Ia tidak ingin mendahulukan proses hukum.

"Kami bukan majelis hakim. Kita sebut saja R. Nggak apa-apa kalau kami dibilang nggak berani," kata Iskandar Sitorus ditemui di Bulungan, Jakarta Selatan pada Sabtu (1/4/2023). 

Baca juga: DITANYA Soal Dugaan Raffi Ahmad Terlibat Pencucian Uang Rafael Alun, Nagita Slavina Bilang Begini

Lebih lanjut, masalah tersebut sudah ia laporkan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nantinya ia siap buka-bukaan terkait artis berinisial R yang diduga terlibat pencucian uang

Berita Rekomendasi

"Kalau KPK mengundang kami mengungkap nama inisial jadi nama lengkap, kami akan nyatakan," terang Iskandar Sitorus

Diketahui sebelumnya, pengacara kondangan, Hotman Paris Hutapea bahkan membantah jika Raffi Ahmad adalah sosok artis berinisial R tersebut. 

Bahkan suami Nagita Slavina itu telah berbicara langsung kepada Hotman Paris dan mengakui tidak mengenal sosok Rafael Alun Trisambodo

"Saya barusan telepon Raffi Ahmad. Kata Raffi Ahmad, dia tidak mengenal Rafael dan tidak ada hubungan ada bisnis sama sekali," kata Hotman Paris di Instagram, Jumat (31/3/2023). 

"Jadi berita viral inisial R seolah join bisnis dengan Rafael itu tidak benar, itu bukan Raffi Ahmad," tegasnya. 

Tidak hanya Raffi Ahmad, nama lain ikut terseret dalam kasus dugaan pencucian uang ini. Diantaranya adalah Rizky Billar. 

Billar sendiri sudah angkat bicara terkait tudingan miring tersebut. 

"Biarin aja, yang penting mereka senang," tulis Rizky Billar di Instagram Story, Sabtu (1/4/2023).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas