Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Lee Je Hoon Ditawari Main di Drama Chief Inspector 1963, Berperan Jadi Detektif

Lee Je Hoon mendapatkan tawaran peran detektif dalam k-drama mendatang yang berjudul Chief Inspector 1963.

Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Lee Je Hoon Ditawari Main di Drama Chief Inspector 1963, Berperan Jadi Detektif
MyDramaList
Lee Je Hoon mendapat tawaran peran dalam drama Chief Inspector 1963. 

TRIBUNNEWS.COM - Aktor Lee Je Hoon mendapat tawaran casting untuk drama berjudul Chief Inspector 1963.

Chief Inspector 1963 merupakan drama MBC yang berlatar pada tahun 1971 hingga 1989.

Drama ini berkisah tentang seorang Columbo Korea yang bernama Choi Bool Am, yang akan memberantas kejahatan.

Dikutip dari MyDramaList, Lee Je Hoon ditawari untuk memerankan karakter menjadi detektif Choi Bool Am.

Berdasarkan laporan OSEN pada Kamis (13/4/2023), Lee Je Hoon saat ini sedang mempertimbangkan tawaran untuk membintangi Chief Inspector 1963.

Drama yang disutradarai oleh Kim Sung Hoon ini akan memiliki jumlah episode sebanyak 880.

Baca juga: Lee Je-Hoon Beberkan Perbedaan Taxi Driver Season Pertama dengan Kedua

Jika Lee Je Hoon menerima tawaran tersebut, ia akan berperan sebagai detektif untuk kedua kalinya, sejak drama Signal pada tahun 2016 lalu.

Berita Rekomendasi

Diketahui, Lee Je Hoon juga telah menyelesaikan syuting Escape.

Dalam film ini, sang aktor bersaing dengan Goo Kyo Hwan.  

Lee Je Hoon (MyDramaList)
Lee Je Hoon (MyDramaList)

Sementara itu, Lee Je Hoon kini sedang membintangi drama Taxi Driver 2 yang pada episode terakhirnya akan tayang pada Sabtu ini.

Taxi Driver 2 menjadi proyek drama Lee Je Hoon yang sangat populer saat ini.

Selama penayangannya, Taxi Driver 2 bahkan berhasil meraih rating tinggi.

Menurut Nielsen Korea, episode terbaru Taxi Driver 2 menerima rating nasional dengan rata-rata sebesar 18,3 persen, menyamai rating tertinggi sepanjang masa di minggu sebelumnya.

Lee Je Hoon Akui Sempat Terbebani saat Bintangi Taxi Driver 2

Aktor Korea Selatan Lee Je Hoon membintangi drama Korea (drakor) Taxi Driver 2.  

Pada Taxi Driver 2 ini, Lee Je-Hoon kembali jadi peran utama yaitu Kim Do Gi.  

Aktor berusia 38 tahun mengungkapkan bagaimana perasaannnya saat menjadi peran utama di Taxi Driver 2.

Hal itu disampaikan saat melakukan konferensi pers Vacation: Le Je-Hoon Fan Meet di kawasan Grogol, Jakarta Barat, Minggu (19/3/2023).

"Senang mendapatkan kesempatan season dua," ungkap Lee saat ditemui awak media di konferensi pers, Minggu (19/3/2023). 

Namun, di satu sisi Lee Je-Hoon merasa terbebani karena pada season pertama drama ini sangat sukses. 

Baca juga: Ada Adegan Buka Baju di Film Taxi Driver 2, Lee Je-Hoon Sampai Lakukan Ini

"Namun di satu sisi, merasa terbebani. Karena season satu sudah sangat sukses. Jadi beban bagaimana ya bisa tampil lebih bagus lagi. Supaya bisa memuaskan penonton lebih baik lagi di season dua," papar Lee Je-Hoon. 

Tapi setelah tayang, ia merasa bersyukur karena respons yang diberikan penonton ternyata sangat bagus. 

"Sekarang sudah mulai tayang, dan ternyata feedback-nya saat ini sangat bagus," katanya lagi. 

(Tribunnews.com/Rinanda/Aisyah)  

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas