Iqbal Pakula Berpulang, Bemby Putuanda: Kami Kaget, Beliau Tak Pernah Ceritakan Sakitnya
Iqbal Pakula mengidap sakit jantung dan leukemia. Desember tahun lalu sempat pasang ring.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dalam momen pemakaman pesinetron Iqbal Pakula, hadir rekan-rekan sesama pemain sinetron Cinta Fitri.
Deretan artis yakni Teuku Wisnu, Bemby Putuanda, Verlita Evelyn, sampai Irene Librawati turut menyaksikan momen pemakaman Iqbal Pakula.
Bemby Putuanda mewakili rekan artis menyampaikan kesannya selama mengenal sosok Iqbal Pakula.
Baca juga: Hedi Yunus Ungkap Detik-detik Sebelum Iqbal Pakula Meninggal Dunia, Terus Berucap Allahu Akbar
"Saya mewakili semua sahabat, bahwa hari ini kita semua tahu Iqbal orang yang baik ya," tutur Bemby Putuanda di depan makam Iqbal Pakula, di TPU Menteng Pulo, Jakarta Selatan, Selasa (25/4/2023).
"Sama-sama kita main sinteron dan Iqbal Pakula itu tidak pernah berubah dari dulu sampai sekarang suka bercanda," tambahnya.
Bemby menuturkan bahwa selama ini tidak mengetahui kondisi kesehatan Iqbal Pakula. Sebab sosok Iqbal dikenal sebagai pribadi yang jarang mengeluh.
"Yang membuat kami agak sedikit kaget karena di hari-hari terakhirnya beliau tidak cerita bahwa beliau sakit," ungkap Bemby.
Iqbal mengidap sakit jantung dan leukemia. Desember tahun lalu sempat pasang ring.
"Ya semoga Allah menghapus semua dosa-dosanya dan diterima disinya, insya Allah," lanjutnya.
Sekadar informasi, jenazah Iqbal Pakula sampai ditempat peristirahatan terakhirnya pada 12.58 WIB.
Tepat pada 13.31 WIB proses pemakaman Iqbal Pakula selesai. Pihak keluarga lalu mulai menaburkan bunga di atas makam Iqbal Pakula.
Iqbal Pakula karena sakit jantung dang gagal nafas di RS Siloam Semanggi Jakarta Selatan pada Selasa (25/4/2023) diri hari tadi.