Usai Syuting Film My Idiot Brother 2 Angel, Fico Fachriza Punya Masalah Mental, Temui Psikolog
Fico Fachriza mengakui sangat mendalami peran utama sehingga usai syuting harus melakukan konsultasi dengan psikolog karena masalah mental.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komika Fico Fachriza dipercaya memerankan karakter Andromeda dalam film My Idiot Brother 2 Angel Kami Semua Punya Mimpi.
Diketahui jika Fico Fachriza dalam film tersebut digambarkan sebagai anak yang memiliki kelainan autis.
Fico Fachriza mengakui sangat mendalami peran utama tersebut sehingga usai syuting dirinya harus melakukan konsultasi dengan psikolog karena masalah mental.
"Setelah pasca produksi sekitar saya ada enam sesi sama psikolog," kata Fico Fachriza dalam jumpa pers di Mal Kasablanka, Jakarta Selatan, Sabtu (29/4/2023).
Menurut Fico Fachriza karakter Andromeda terus menempel dalam dirinya.
Ia merasa ada yang berbeda dengan kepribadian pria jebolan ajang pencarian bakat komedi tersebut.
"Karena saya ngerasa banyak keputusan yang saya ambil itu bukan Fico Fachriza tapi Andromeda gitu itu sempat saya ceritain (ke psikolog)," ujar Fico Fachriza .
Menurut Fico Fachriza , ada keputusan yang menurutnya sangat berbeda dari apa yang biasa dilakukan.
"Sekarang gini ada cewe ajak clubbing kalau Fico Fachriza mau, ini si Andromeda engga mau, diajak ngeroom engga mau tapi harusnya kalau Fico Fachriza mau banget, jadi itulah saya curhatin ke psikolog saya," lanjutnya.
Kemudian Fico Fachriza menjelaskan alasan dirinya mau berperan dalam film My Idiot Brother 2 Angel Kami Semua Punya Mimpi.
Menurut Fico Fachriza dirinya tidak mau untuk terus berada dalam bayang-bayang komedi sampai akhir hayatnya.
"Pertama adalah saya pengin tahu apakah saya bisa akting di luar komedi, apakah komedi akan melekat terus ke saya sampai akhir hayat saya," pungkas Fico Fachriza.