Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis Film Hello Ghost Indonesia, Tayang di Bioskop Mulai 11 Mei 2023

Sinopsis film Hello Ghost Indonesia, yang tayang di bioskop mulai 11 Mei 2023. Film Hello Ghost dibintangi oleh Enzy Storia dan Onadio Leonardo.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Sinopsis Film Hello Ghost Indonesia, Tayang di Bioskop Mulai 11 Mei 2023
IMDb
Poster film Hello Ghost versi Indonesia - Berikut ini sinopsis film Hello Ghost yang akan tayang di Indonesia mulai 11 Mei 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini sinopsis film Hello Ghost Indonesia yang akan tayang di bioskop mulai 11 Mei 2023.

Film Hello Ghost merupakan remake dari Hello Ghost versi Korea.

Hello Ghost versi Indonesia berdurasi 114 menit dan disutradarai oleh Indra Gunawan.

Bergenre horor komedi, film Hello Ghost dibintangi oleh Enzy Storia, Onadio Leonardo, dan Indro Warkop.

Film Hello Ghost menceritakan tokoh bernama Kresna (Onadio Leonardo), dikutip dari IMDb.

Cuplikan film Hello Ghost
Cuplikan film Hello Ghost (IMDb)

Baca juga: Ulasan Film Hello Ghost, Remake Manis yang Bisa Mengaduk Emosi Penonton

Suatu hari, Kresna ingin mengakhiri hidupnya karena tidak kuat dengan masalah dalam hidupnya.

Setelah gagal melakukannya, ia dibawa ke rumah sakit karena tidak sadarkan diri.

Berita Rekomendasi

Tak lama setelah bangun di ranjang rumah sakit, Kresna mendapati dirinya dibuntuti empat hantu dengan karakter berbeda.

Kresna kemudian sadar dirinya dapat melihat hantu.

Keempat hantu tersebut adalah Kuatno (Indro Warkop), hantu tua bermata keranjang.

Kemudian, ada hantu perokok bernama Bima (Tora Sudiro) yang dulunya bekerja sebagai sopir angkot.

Hantu dalam film Hello Ghost
Hantu dalam film Hello Ghost (IMDb)

Baca juga: Bintangi Film Hello Ghost, Onad Harap Bisa Sesukses Versi Aslinya

Selain itu, ada Lita (Hesti Purwadinata), hantu melankolis yang mudah menangis dan Chika (Chiara Brosnan), hantu cilik yang suka berseluncur dengan sepatu roda.


Mereka hanya akan pergi dengan syarat Krishna harus memenuhi setiap permintaan mereka.

Para hantu memberikan tugas kepada Kresna, yaitu menjalin hubungan dengan Suster Linda (Enzy Storia). 

Kresna tidak berdaya dan akhirnya menuruti keinginan mereka.

Namun, dalam proses menyelesaikan misi itu, Kresna menemukan makna dalam hidupnya, termasuk cintanya pada Suster Linda (Enzy Storia).

Cuplikan film Hello Ghost
Cuplikan film Hello Ghost (IMDb)

Baca juga: Onadio Leonardo Sempat Stres Jadi Pemeran Utama di Film Hello Ghost

Daftar Pemain Film Hello Ghost

- Onadio Leonardo sebagai Kresna

- Enzy Storia sebagai Suster Linda

- Indro Warkop sebagai Kuatno

- Tora Sudiro sebagai Bima

- Hesti Purwadinata sebagai Lita

- Jordan Omar sebagai Kresna kecil

- Chiara Nadine Brosnan sebagai Chika

- Egi Fedly

- Tarzan

- Jaja Miharja

- Yurike Prastika

- Barry Prima

- Uli Herdinansyah.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait Hello Ghost

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas