Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Hobi Hiking ke Banyak Gunung di Indonesia, Rini Youke: Tak Kalah Indah dari Negara Lain

Hobi mendaki gunung tiap liburan, Influencer Rini Youke sebarkan keindahan alam indonesia yang sangat eksotis di media sosialnya.

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Hobi Hiking ke Banyak Gunung di Indonesia, Rini Youke: Tak Kalah Indah dari Negara Lain
capture Instagram Rini Youke
Influencer Adherhien atau Rini Youke yang dikenal dengan hobi menantangnya yakni melakukan hiking ke banyak gunung di Indonesia. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di era disrupsi digital seperti saat ini, banyak orang yang mencoba bahkan beralih profesi menjadi YouTuber hingga Influencer.

Kendati dapat menghasilkan pundi-pundi cuan, profesi ini merupakan pekerjaan yang membutuhkan kreativitas tinggi.

Ada berbagai jenis konten yang ditampilkan para content creator itu di platform media sosial mereka.

Mulai dari kuliner, mengunjungi tempat hangout unik, hingga traveling ke banyak destinasi menantang dan memicu adrenalin di berbagai belahan dunia.

Seperti yang dilakukan Pengusaha sekaligus Influencer Rini Youke, melalui akun Instagram miliknya @adherhien_ yang menunjukkan hobinya mendaki gunung (hiking) dalam tiap momen liburannya.

Pengalaman ini pula yang ia sebarkan melalui media sosialnya untuk menunjukkan betapa indahnya dunia, terutama alam Indonesia yang sangat eksotis.

"Selain sebagai hobi, ini aku lakukan sebagai promosi akan keindahan bumi pertiwi Indonesia yang tidak kalah indah dari negara lain," kata Rini kepada wartawan, Sabtu (20/5/2023).

Berita Rekomendasi

Perempuan yang berasal dari Bumi Nyiur Melambai tepatnya kota Manado yang kemudian merantau ke Jakarta ini memang dikenal sebagai sosok yang memiliki minat berbeda dari perempuan pada umumnya.

Baca juga: Kronologi Hilangnya Patung Ganesha di Bibir Kawah Gunung Bromo, Polisi Temukan Petunjuk

Sejak lama, ia hobi melakukan hiking saat memiliki waktu luang dan momen ini selalu diunggah di media sosial miliknya.

Ia pernah melakukan hiking ke banyak gunung di Indonesia, termasuk Gunung Soputan di Minahasa Tenggara dan Gunung Gede Pangrango.

Selain hobi hiking, ia juga memiliki hobi lainnya yang tidak kalah menantang, yakni menekuni seni beladiri Karate.

"Wanita itu harus tahu untuk menjaga diri, biar tidak bergantung pada orang lain terus saat ada bahaya," tegas Rini.

Namun siapa yang menduga dibalik sederet hobinya yang menantang itu, ia juga gemar berbagi kepada masyarakat yang kurang beruntung.

Beberapa waktu lalu ia bersama influencer lainnya turut memberika sembako kepada warga yang terdampak banjir di wilayah Kampung Melayu, Jakarta Timur.

Karena para korban banjir ini harus menghadapi situas sulit di masa pandemi virus corona (Covid-19) seperti saat ini.

"Ini aku lakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama yang terkena dampak pandemi," jelas Rini.

Baca juga: Banjir Besar di Italia Tewaskan 13 Orang dan Hancurkan Pertanian

Sebagai seorang perempuan, naluri penyayang Rini Youke pun tentu tetap muncul saat membahas mengenai hewan.

Hal itu karena ia merupakan seorang pecinta hewan dan menganggap bahwa hewan juga membutuhkan perhatian.

Rini diketahui sering memberikan donasi pada animal rescue atau para Aktivis hewan yang ada di Bali.

"Ini aku lakukan sebagai hal yang manusiawi, karena hewan juga perlu mendapat perhatian dan pertolongan," pungkas Rini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas