Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tanpa Joy, Konser Red Velvet Tetap Seru, Reveluv Terharu Lihat Rekaman Idol K-Pop Ini di ICE BSD

Red Velvet sukses menggetarkan ICE BSD sore ini, Tangerang, Sabtu (20/5/2023). Meski konser initidak dihadiri Joy karena masalah kesehatan.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tanpa Joy, Konser Red Velvet Tetap Seru, Reveluv Terharu Lihat Rekaman Idol K-Pop Ini  di ICE BSD
TRIBUNNEWS.COM/ALIVIO
Serunya konser Idol K-Pop Red Velvet bertajuk Red Velvet 4th Concert: R to V In Jakarta, ICE BSD, Tangerang, Sabtu (20/5/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Red Velvet sukses menggetarkan ICE BSD sore ini, Tangerang, Sabtu (20/5/2023).

Grup K-Pop beranggotakan Irene, Seulgi, Yeri, dan Wendy ini mengawali aksi panggungnya dengan menyanyikan lagu Feel My Rhythm dilanjutkan Bamboleo.




Sayangnya, konser bertajuk Red Velvet 4th Concert: R to V In Jakarta tidak dihadiri Joy karena masalah kesehatan.

Baca juga: Mirip Jennie BLACKPINK, Wendy Red Velvet Juga Kepanasan Konser di Indonesia, Ucap Seperti Mandi

Meski begitu, setelah tiga lagu pertama, muncul di layar panggung rekaman dari Joy untuk Reveluv di Indonesia.

Rekaman tersebut membuat terharu para Reveluv yang hadir.

Baca juga: Sempat Terpapar Covid-19 Pekan Lalu, Promotor Pastikan Wendy Red Velvet Ikut Konser di Jakarta

Setelah itu, para member memperkanalkan diri mereka masing-masing.

joyreds2
Serunya konser Idol K-Pop Red Velvet bertajuk Red Velvet 4th Concert: R to V In Jakarta, ICE BSD, Tangerang, Sabtu (20/5/2023).
BERITA TERKAIT

"Di sini panggungnya luar biasa, penontonnya juga enerjik terus bernyanyi tak ada hentinya," ujar Wendy di atas panggung.

"Seru banget, betul sekali rasanya semakin memanas di sini," timpal Irene.

Baca juga: Sakit, Joy Dipastikan Tidak Ikut Red Velvet Konser di Jakarta

Dalam aksi panggungnya, Red Velvet sukses membuat para penonton histeris lewat tarian mereka yang sangat memukau.

Adapun lagu yang mereka bawakan di antaranya Ice Cream Cake, Birthday, Red Flavor, Psycho, dan You Bette Know.

joyredsv2
Serunya konser Idol K-Pop Red Velvet bertajuk Red Velvet 4th Concert: R to V In Jakarta, ICE BSD, Tangerang, Sabtu (20/5/2023).

Selain itu, para penonton yang hadir juga tak hanya didominasi perempuan, banyak pula para pria yang menyaksikan Red Velvet.

Bahkan mereka enerjik ikut menyanyikan lagu-lagu Red Velvet.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas