Dispatch Rilis Foto Kencan Jisoo BLACKPINK dan Ahn Bo Hyun, Jung Hae In Enggan Komentar
Aktor Jung Hae In enggan menanggapi soal kabar kencan Jisoo BLACKPINK dan Ahn Bo Hyun yang dirilis Dispatch, Kamis (3/8/2023).
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNEWS.COM - Kabar mengejutkan datang dari Jisoo BLACKPINK dan aktor Ahn Bo Hyun.
Pada Kamis (3/8/2023), Dispatch lewat akun Instagramnya, mengunggah foto Jisoo BLACKPINK dam Ahn Bo Hyun sedang berkencan.
Foto itu diambil saat Ahn Bo Hyun dan Jisoo BLACKPINK berkencan di rumah sang penyanyi yang berada di daerah Yongsan.
Dikutip dari Soompi, Ahn Bo Hyun menghampiri Jisoo itu sehari setelah sang kekasih kembali dari world tour.
Menanggapi kabar kencan artisnya, agensi Jisoo, YG Entertaiment, sudah mengonfirmasi.
Baca juga: Profil Ahn Bo Hyun, Aktor Korea Pacar Jisoo BLACKPINK, Pemeran Ku Woong di Yumis Cell
YG mengatakan Jisoo dan Ahn Bo Hyun sedang dalam proses saling mengenal satu sama lain dengan perasan yang positif.
Konfirmasi serupa juga disampaikan oleh agensi Ahn Bo Hyun, FN Entertainment.
"Mereka berdua sedang saling mengenal dengan perasaan yang positif."
"Kami akan sangat berterima kasih jika kalian memandang mereka dengan hangat."
Di saat yang bersamaan, Jung Hae In menanggapi kabar Jisoo dan Ahn Bo Hyun yang tengah berpacaran.
Ia mengaku tahu kabar kencan keduanya lewat artikel di Naver.
Meski demikian, Jung Hae In enggan berkomentar lebih banyak.
"Aku baru tahu mereka pacaran lewat Naver, artikel mereka ada di bagian utama," ungkapnya.
"Meski seorang selebritis, aku tidak tertarik pada kisah cinta orang lain," lanjutnya.
Sebagai informasi, Jung Hae In dan Ahn Bo Hyun adalah teman sebaya.
Sementara, Jung Hae In dan Jisoo pernah bermain bersama di drama Snowdrop.
Ahn Bo Hyun sendiri sudah kerap tampil muncul di layar kaca.
Ia pernah membintangi drama, seperti Descendants of the Sun (2016), Dokgo Rewind (2018), dan Her Private Life (2019).
(Tribunnews.com/Luthfiana Sekar)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.