Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ian Kasela Tenang Hadapi Somasi Ipay Soal Lagu Cinderella, Mengaku Punya Bukti dan Saksi Kuat

Ian Kasela seolah santai, ia teIan Kasela seolah santai, ia tenang menghadapi polemik hak cipta lagu Cinderella, dengan Rival Achmad Labbaika alias Ip

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ian Kasela Tenang Hadapi Somasi Ipay Soal Lagu Cinderella, Mengaku Punya Bukti dan Saksi Kuat
Tangkapan layar YouTube Intens Investigasi
Penyanyi Ian Kasela seolah santai, ia tenang menghadapi polemik hak cipta lagu Cinderella, dengan Rival Achmad Labbaika alias Ipay. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Ian Kasela seolah santai, ia tenang menghadapi polemik hak cipta lagu Cinderella, dengan Rival Achmad Labbaika alias Ipay.

Ian Kasela disomasi Ipay sebesar Rp 20 miliar, lantaran diduga menghilangkan asal usul lagu Cinderella dan dugaan melanggar hak cipta dari lagu tersebut.

Penyanyi Ian Kasela seolah santai, ia tenang menghadapi polemik hak cipta lagu Cinderella, dengan Rival Achmad Labbaika alias Ipay.

Namun, Ian Kasela tidak takut dengan somasi Ipay yang menuntutnya membayar kerugian sebesar Rp 20 Miliar, atas lagu Cinderella.

Baca juga: Dituding Ambil Lagu Cinderella dan Disomasi Rp 20 Miliar, Ian Kasela Tantang Buktikan di Kepolisian

"Saya punya bukti perjanjian secara tertulis. Silahkan saja somasi saya," kata Ian Kasela ditemui di Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Jumat (18/8/2023).

Ian pun membocorkan kalau label musik terkenal, yakni Nagaswara jadi saksi kunci, namun diduga terlibat dalam polemik lagu Cinderella.

"Gue mencurigai atau menduga, waktu 2010 gue bikin perjanjian, dan yang membuat perjanjian ini sudah almarhum, apakah si perjanjian masuk dalam almarhum," jelasnya.

Berita Rekomendasi

"Kita ada perjanjian nih 2010, yang dibuat si A. Apakah perjanjian itu juga ikut terkubur?" sambungnya.

Baca juga: Ian Kasela Soal Lagu Cinderella: Kalau Lagu itu Punya Orang Masa Gua Berani Mem-publish?

Vokalis grup band Radja itu beruntung punya saksi kuat yang bisa memenangkan dirinya atas polemik lagu Cinderella dengan Ipay.

"Alhamdulillah Tuhan kasih jalan, ada saksi dari gue. Mungkin nggak apa gue buka juga, ada komentar, ibaratnya, mobil atau rumah yang kalian serahkan, ada perjanjian," ucapnya.

"Lalu 10 tahun kemudian, kalian masih mengakui itu punya kalian," tambahnya.

Ian Kasela menegaskan siap menghadapi segala tuntutan hingga laporan pidana atau perdata, yang akan dilakukan Ipay terkait polemik lagu Cinderella.

"Dia (Ipay) mensomasi tidak apa-apa. karena isi somasinya yang saya bilang tadi kan, disitu tidak membuktikan. saya punya perjanjian loh, saya punya bukti loh, saya punya data loh," ujar Ian Kasela. (ARI).

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas