Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tanggapan Psikolog soal Ibunda Aldila Jelita Tak Setuju Anaknya Rujuk dengan Indra Bekti

Psikolog tanggapi soal ibunda Aldila Jelita, Marjam Abdurahman yang tak menyetujui anaknya rujuk dengan Indra Bekti.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Tanggapan Psikolog soal Ibunda Aldila Jelita Tak Setuju Anaknya Rujuk dengan Indra Bekti
Kolase Tribunnews
Psikolog tanggapi soal ibunda Aldila Jelita yang tak menyetujui anaknya rujuk dengan Indra Bekti. 

TRIBUNNEWS.COM - Psikolog, Liza beri tanggapan soal ibunda Aldila Jelita yang tak menyetujui sang anak rujuk dengan Indra Bekti.

Diketahui sebelumnya, Ibunda Aldila Jelita, Marjam Abdurahman menentang anaknya yang ingin rujuk dengan presenter, Indra Bekti.

Bahkan, Marjam Abdurahman sempat membeberkan permasalahan rumah tangga anaknya selama ini.

Menanggapai hal tersebut, Liza sebagai seorang Psikolog menyebut Marjam Abudrahman sudah memaafkan atas perbuatan dari menantunya.

Namun, yang dilakukan Marjam saat ini untuk meluapkan perasaannya yang pernah disakiti oleh Indra Bekti.

"Ini kita membahas tentang bagaimana seseorang itu memaafkan orang lain, tapi yang bersangkutan sudah pernah disakiti sebelumnya gitu atau pernah memiliki pengalaman tidak enak," ungkap Liza dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (30/8/2023).

Baca juga: Tak Restui Aldila Jelita Rujuk dengan Indra Bekti, Marjam Abdurahman Nilai Putrinya Tidak Bahagia

Sementara itu, Marjam Abdurahman juga membeberkan perasaan terkait anaknya yang pernah disakiti oleh Indra Bekti hingga rumah tangganya hancur.

BERITA REKOMENDASI

Sebagai soerang ibu, Marjam juga pasti merasakan apa yang dirasakan oleh anaknya..

Terkait hal itu, Liza menilai Marjam tidak mudah untuk memaafkan apa yang telah dilakukan Indra Bekti kepada anaknya.

Terlebih, Marjam juga akan merasa takut jika sang anaknya kembali disakiti oleh Indra Bekti.

"Nah ibunda dari Aldila Jelita ini kan pernah merasakan apa yang dirasakan oleh anak yang menurut ibunya bahwa anaknya pernah disakiti."

"Jadi orang tidak akan mudah memaafkan orang lain, karena dia merasa takut untuk mengalami kejadian yang sama sebelumnya," ujarnya.


"Atau lebih takut disakiti lebih sama dengan sebelumnya atau bahkan lebih parah," lanjutnya.

Marjam (kiri) Indar Bekti dan Aldila Jelita (kanan) - Ibunda meminta Aldila Jelita dan Indra Beklti introspeksi diri, setelah menentang keputusan keduanya untuk rujuk.
Marjam (kiri) Indra Bekti dan Aldila Jelita (kanan) - Ibunda meminta Aldila Jelita dan Indra Beklti introspeksi diri, setelah menentang keputusan keduanya untuk rujuk. (Kolase Tribunnews)

Baca juga: Meski Ibu Aldila Jelita Bongkar Aib Indra Bekti, Kuasa Hukum Sebut Kliennya Tak Ambil Langkah Hukum

Liza pun menilai karena faktor itu lah yang membuat Marjam Abdurahman yang sempat merasa murka hingga tak menyetujui Aldila Jelita rujuk dengan Indra Bekti.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas