Setelah Rafathar Ditonjok, Jessica Iskandar Curhat El Barack juga Pernah Hampir Dipukul dan Dikatai
Jessica Iskandar curhat El Barack hampir dipukul teman sekolahnya hingga dikatain kasar, setelah sebelumnya viral Rafathar juga ditonjok. di sekolah.
Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Aktris sekaligus presenter Jessica Iskandar curhat putranya, El Barack pernah hampir terlibat pertengkaran dengan teman sekolahnya.
Setelah sebelumnya, viral pernyataan Raffi Ahmad yang menyatakan putra sulungnya, Rafathar ditonjok teman.
Kini giliran Jessica Iskandar mengungkapkan kejadian tidak mengenakan yang dialami El Barack.
Dijelaskan Jessica Iskandar, insiden itu bermula saat sang putra memainkan botol hingga tak sengaja mengenai kepala temannya.
Namun tindakan itu disalahartikan teman El, sampai terjadilah kesalahpahaman.
"Dia lagi mainin botol, tiba-tiba ada temennya lewat di belakang, kena pukul kepalanya," kata Jessica Iskandar dikutip dari YouTube Rumpi Trans TV, Kamis (7/9/2023).
Imbasnya, El tiba-tiba diserang dan hampir kena pukul namun berhasil ditangkis.
"Temennya pikir El Barack sengaja lakuin itu, padahal enggak, dia lagi main botol. Tiba-tiba El mau dipukul," sambungnya.
"Tapi El langsung tangkis, 'what's wrong with you?'" ujar Jessica menirukan putranya.
Baca juga: El Barack Hobi Jajanan di Warung, Anak Jessica Iskandar Ajak Anak-anak Hunting
Dikatakan Jedar, teman-teman bocah itu sampai memanggil gerombolan lain.
Sang bocah masih merasa tidak terima, El Barack sampai dikatai dengan ungkapan kasar.
"Terus temennya itu lapor ke temennya yang lebih gede, habis itu El Barack dikata-katain yang kasar sama temen yang gede," sambungnya.
Alih-alih membalas, El disebut memilih melaporkan kepada pihak guru.
"Terus El langsung pergi lapor guru," tutur Jessica.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.