Bermusik Sebelum Nikah, Jevin Julian dan Rinni Wulandari Tak Pernah Beda Pendapat Soal Pekerjaan
Jevin Julian dan Rinni Wulandari merupakan sepasang suami istri sekaligus rekan kerja. Mereka tak pernah berbeda pendapat soal pekerjaan.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jevin Julian dan Rinni Wulandari merupakan sepasang suami istri sekaligus rekan kerja.
Sebagaimana diketahui, Jevin Julian dan sang istri Rinni Wulandari memiliki grup musik bernama Soundwave.
Baca juga: Rinni Wulandari dan Jevin Julian Dikaruniai Anak Kedua
Jevin Julian bersyukur, selama Soundwave berdiri, tak pernah ada permasalahan internal antara dirinya dengan Rinni.
"Jadi nggak pernah ada masalah sih dalam pekerjaan, kita juga saling mengerti, gue ngerti kesibukan Rinni sebagai musisi dan sebagai penyanyi seperti apa. Rinni pun juga mengerti," kata Jevin Julian ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta, baru-baru ini.
Terkait ide, Jevin juga mengaku tak pernah bertolak belakang dengan istrinya itu.
Kakak Vanesha Prescilla ini menyebut, bahwa ia dan Rinni memiliki tugas masing-masing di Soundwave.
Baca juga: Soundwave Masuk Nominasi AMI Awards, Jevin Julian dan Rinni Wulandari Curhat Jalan Hidup Musisi
"Kita selalu tau porsi masing-masing itu seperti apa," jelas Jevin Julian.
"Gue di Soundwave sebagai musik produsernya jadi rini lebih menyerahkan untuk musiknya ke gue, dan kalau misalnya dalam vokalnya pas lagi nyanyi atau rekaman, gue menyerahkan ke rini bagaimana caranya," lanjutnya.
Terlebih, Jevin Julian mengaku sudah bekerja sama dengan Rinni sebelum menikah pada 2017.
Adapun dinilai hal itu membuat Jevin merasa cocok bekerja dengan Rinni sekaligus dijadikan teman hidup.
"Gue sama Rini ketemu berawal dari pekerjaan, kita langsung ketemu di project music itu, kita memang sudah terbiasa," ungkap Jevin Julian.
"Tapi ternyata setelah itu kita berasa cocok sampai akhirnya kita berhubungan sampai akhirnya kita menikah dan sudah terbiasa aja jadinya. Kita sudah bisa memisahkan kapan kita harus kerja, kapan kita harus family time," pungkasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.