Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dinar Candy Akui Sempat Ditawari Endorse Judi Online, Tempel Logo di Baju Bayarannya Rp 1 Miliar

Dinar Candy mengatakan bahwa ia sempat ditawari untuk promosikan sebuah situs judi online. Dengan menempel logo di baju bayarannya Rp 1 miliar.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Dinar Candy Akui Sempat Ditawari Endorse Judi Online, Tempel Logo di Baju Bayarannya Rp 1 Miliar
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Dinar Candy mengatakan bahwa ia sempat ditawari untuk promosikan sebuah situs judi online. Dengan menempel logo di baju bayarannya Rp 1 miliar. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dinar Candy mengatakan bahwa ia sempat ditawari untuk promosikan sebuah situs judi online.

Tak tanggung-tanggung, Dinar Candy ditawari uang sebesar Rp 1 Miliar untuk mempromosikan situs tersebut.

Baca juga: Menang Lawan Pamela Safitri, Dinar Candy Kembali Tantang Nikita Mirzani di Ring Tinju

Tawaran itu datang jelang pertandingan tinju Dinar Candy dengan Pamela Safitri benerapa waktu lalu.

DJ seksi itu ditawari untuk menaruh logo situs tersebut di baju tinjunya, sebagai bentuk kerjasama jika memang setuju.

"Jadi waktu itu kan aku tanding tinju ya dia (situs judi online) mau endorse mau nggak katanya Rp 1 miliar nih," kata Dinar Candy dikutip dalam tayangan Pagi Pagi Ambyar, Kamis (21/9/2023).

Baca juga: Disebut Artis Inisial DC di Promosi Judi Online, Dinar Candy Akui Pernah Diperiksa 2017 Lalu

"Tapi ditempelin di baju tinju aku," lanjutnya.

Berita Rekomendasi

Dinar Candy langsung buru-buru menolak tawaran tersebut karena ia tak mau berurusan dengan kepolisian lagi.

Merasa dikhianati oleh Dinar Candy, pedangdut Duo Serigala, Pamela Safitri mengaku kecewa.
Tawaran endorse judi datang jelang pertandingan tinju Dinar Candy dengan Pamela Safitri benerapa waktu lalu. (Kolase tribunnews)

"Ah aku bilang nggak maulah nanti aku masalah lagi, takut tahu harus ke Polda lagi," ungkap Dinar.

Ia menyadari bahwa momen jelang pertandingan tinjunya itu media sosial cukup ramai, hingga tawaran dari situs terserbut pun masuk.

Dinar Candy mengatakan bahwa saat ini ia semakin selektif menerima endorse atau promosi apapun.

"Iya soalnya itu kan pas aku tinju ramai banget di media sosial nanti jadi heboh dan aku dipanggil lagi, ah nggak mau sudah kapok," jelas Dinar.

"Iya pokoknya harus benar-benar selektif takut kan nanti kalau dipanggil lagi ke Polda Metro Jaya," sambungnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas