Cerita Nirina Zubir dan Ernest saat Bersepeda dari Jakarta ke Pacitan hingga Sempat Berantem
Pasangan artis Nirina Zubir dan Ernest Cokelat ceritakan pengalaman saat bersepeda dari Jakarta ke Pacitan, Jawa Timur hingga sempat berantem.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan artis Nirina Zubir dan Ernest Fardiyan Syarif menceritakan saat bersepeda dari Jakarta ke Pacitan, Jawa Timur.
Diketahui, Nirina Zubir dan Ernest memang memiliki hobi olahraga bersepeda hingga lari.
Saat diundang di acara FYP Trans 7, Nirina dan Ernest ceritakan pengalamannya saat bersepeda ke Pacitan.
Nirina Zubir mengungkapkan dirinya dan sang suami, Ernest melakukan perjalanan menggunakan sepeda ke Pacitan menempuh waktu selama 7 hari.
"Kita pas lagi waktu sepedaan dari Jakarta ke Pacitan itu tujuh hari," ungkap Nirina Zubir, dikutip dari YouTube Trans 7 Official, Rabu (25/10/2023).
Baca juga: Tiga Tahun Terberat Nirina Zubir, Kehilangan Orang Tua dan Penggelapan Tanah, Tak Ada Waktu Berduka
Saat melakukan perjalanan ke Pacitan di tahun 2023 ini, Nirina dan Ernest tak sadar bahwa kala itu bersamaan dengan dibukanya jalur mudik lebaran Idul Fitri.
Diakui Nirina, ia pun sempat merasakan kemacetan hingga hawa panas yang tak seperti biasanya.
"Dan kita lupa di tahun ini adalah pertama kalinya dibuka orang-orang jalur mudik semenjak Covid, jadi macet parah."
"Itu panasnya tuh bukan hanya dari matahari, jadi tiga kali lipat, udah dari matahari, dari aspal, dan dari knalpot kendaraan," ujarnya.
Sementara Ernest mengaku dirinya dan Nirina sempat berantem di tengah-tengah perjalanan.
Baca juga: Hobi Olahraga, Nirina Zubir Ceritakan Pengalamannya Bersepeda Paling Jauh dari Jakarta ke Bali
Dikatakan gitaris dari band Cokelat itu, dirinya yang ingin cepat-cepat sampai ke tujuan, namun sang istri malah memilih untuk santai menikmati perjalanan saat itu.
"Udah pasti berantem itu mah."
"Kadang-kadang gue pengen kenceng, Nirina-nya malah santai gitu," kata Ernest.
Sedangkan Nirina sendiri lebih menikmati perjalanan sembari melihat pemandangan.