Cuplikan Adegan Kim Yoo Jung dan Song Kang di Drama Korea My Demon, Bikin Penonton Tak Sabar
Cuplikan adegan Kim Yoo Jung dan Song Kang dalam drama korea My Demon, bikin penonton tidak sabar untuk menonton, tunjukan adegan chemistry keduanya.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Yurika NendriNovianingsih
TRIBUNNEWS.COM - Cuplikan adegan Kim Yoo Jung dan Song Kang dalam drama korea My Demon, bikin penonton tidak sabar untuk menonton.
Jelang perilisannya, SBS TV merilis video cuplikan drakor My Demon yang berisi adegan mesra Kim Yoo Jung dan Song Kang.
Baik Kim Yoo Jung maupun Song Kang, mereka sama-sama menampilkan adegan chemistry yang luar biasa.
Kim Yoo Jung berperan sebagai pewaris Do Do Hee, sementara Song Kang berperan sebagai iblis Jung Gu Won.
Dalam cuplikan tersebut ditampilkan pertemuan pertama Do Do Hee (Kim Yoo Jung) dengan iblis Jung Gu Won (Song Kang).
Baca juga: 5 Drama Korea Terbaru Netflix Tayang November 2023: Ada Daily Dose of Sunshine dan Moon in the Day
Romansa Kim Yoo Jung dan Song Kang Curi Perhatian
Dilansir dari Kbizoom, cuplikan video ID itu dimulai dengan narasi oleh Jung Gu Won (Song Kang).
Diceritakan jika sang iblis sedang mencari jiwa kesepian dan putus asa.
Setelah menemukan Do Hee, Jung Gu Won berseru, "Aku menemukanmu” dan meraih pergelangan tangannya.
Do Do Hee tampil dengan sikap sinis.
Pernyataannya bahwa ia sudah menikah ditepis oleh Gu Won.
Hal itu membuat Do Do Hee bergumam, “Ada apa dengan orang gila tampan ini.”
Secara halus dengan pikiran batinnya, Do Do Hee menatap Gu Won seraya mengaku dan meramalkan cinta yang ditakdirkan.
“Dingin tapi baik hati, murni tapi seksi,” gumam Do Do Hee.
Baca juga: Rating Drakor Castaway Diva Melesat ke Urutan Teratas, Berkat Lagu Someday dari Park Eun-bin
Setelah saling berpegangan tangan, tato di pergelangan tangan Gu Won kini telah dipindahkan ke Do Hee.
Tato salib tersebut menjadi penting, karena menjadi media utama mereka dalam hubungan.
Selain cuplikan video, penonton juga semakin gemas setelah melihat potongan gambar yang baru saja dirilis.
Mengutip dari Soompi, potongan gambar tersebut memperlihatkan Do Do Hee sedang dipeluk Gu Won.
Mata indah Do Hee kontras dengan tatapan tajam Gu Won, menciptakan suasana halus di antara keduanya.
Adapun gambar lainnya juga ditampilkan Gu Won yang sedang menatap Do Hee sambil meraih pergelangan tangannya yang memiliki tato salib.
Penonton semakin penasaran dan ingin mengetahui apa makna tato salib bagi keduanya.
Baca juga: Bae Suzy Sebut Adegan Merokok di Drakor Doona! Momen Mendebarkan
Satu gambar lainnya menunjukan adegan pernikahan Do Hee dan Gu Won yang indah juga menarik perhatian.
Mereka saling mendekat secara perlahan seolah hendak berbagi ciuman sebagai janji cinta mereka.
Setelah dikonfirmasi, baik Kim Yoo Jung maupun Song Kang mengaku saling percaya dengan chemistry yang telah dibangun di antara mereka.
"Saya senang bisa syuting dengan aktor Song Kang, berdiskusi banyak satu sama lain di lokasi syuting dan mendapatkan ide untuk adegan yang menarik,” ungakap Kim Yoo Jung.
Hal yang samapun diungkapkan oleh Song Kang dengan mengandalkan lawan mainnya itu.
“Saya sangat percaya dan mengandalkan aktris Kim Yoo Jung di lokasi syuting,” ucap Song Kang.
Penonton mungkin harus bersabar untuk menikmati chemistry Kim Yoo Jung dengan Song Kang.
Karena jika sesuai rencana, drama yang akan rilis setiap Jumat dan Sabtu ini dapat disaksikan mulai 24 November 2023 nanti.
Sinopsis Drama Korea My Demon
My Demon adalah drama komedi romantis fantasi yang berkisah tentang pewaris chaebol yang mirip iblis, Do Do Hee (Kim Yoo Jung) dan iblis Jung Gu Won (Song Kang).
Suatu hari sang iblis kehilangan kekuatannya, saat mereka memasuki pernikahan kontrak.
Baca juga: Rekomendasi Tayangan Terbaru Netflix Edisi November 2023: Gadis Kretek hingga Drakor My Demon
Kim Yoo Jung akan berperan sebagai Do Do Hee, pewaris Mirae Group yang tidak mempercayai siapa pun dan jatuh cinta pada iblis.
Song Kang akan berubah menjadi iblis yang benar-benar sempurna dan sangat menawan, bernama Jung Gu Won.
Mereka akan menjalani kehidupan abadinya dengan membuat kesepakatan berbahaya namun manis.
(Tribunnews.com/Muhammad Alvian Fakka)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.