Beda dengan Kehamilan Pertama, Marshel Widianto Sebut Kini Cesen Ngidam Makanan Pinggir Jalan
Cesen hamil anak kedua, Marshel Widianto ungkap istrinya ngidam makanan yang dijual di pinggir jalan.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Istri Marshel Widianto, Yansen Indiani alias Cesen kini tengah mengandung buah hati keduanya dengan sang komika.
Saat ini, kehamilan kedua Cesen telah memasuki usia lima bulan.
Dikutip dari YouTube SCTV, Marshel Widianto mengungkap perbedaan makanan yang diinginkan istrinya saat hamil anak pertama dengan kedua.
Komika kelahiran tahun 1996 itu bercerita kini istrinya ngidam makanan-makanan yang dijual di pinggir jalan, seperti angkringan.
Ia pun menyebut Cesen kerap ngidam telur gulung.
"Kalau yang kedua ini lebih ke angkringan ngidamnya, lebih makanan-makanan pinggir jalan gitu kayak gue banget lah gitu yang kedua."
Baca juga: Marshel Widianto Berharap Raffi Ahmad Kembali Beri Bantuan untuk Biaya Persalinan Anak Keduanya
"Jajan-jajanan yang seperti itulah telur gulung gitu-gitu," ungkap Marshel Widianto seperti dikutip dari YouTube SCTV, Rabu (1/11/2023).
Hal itu disebut Marshel berbeda dengan kehamilan Cesen saat mengandung anak pertama mereka.
Saat hamil anak pertama, Marshel Widianto menyebut istrinya ngidam makanan manis dan daging.
"Kalau yang pertama kan daging-daging, manis-manis gitu," katanya.
Meski jenis makanan yang diingikan berbeda, Marshel mengaku istrinya tetap cemburuan baik saat kehamilan pertama maupun kedua.
"Cemburuan, dari yang pertama juga cemburuan," ujar Marshel.
Baca juga: Saling Sindir dengan Cesen di Medsos, Marshel Widianto Minta Maaf, Ungkap Fakta Rumah Tangganya
Di sisi lain, Marshel Widianto menyebut dirinya sudah melakukan persiapan jelang kelahiran anak keduanya.
Ia pun berkelakar sudah menghubungi Raffi Ahmad.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.