Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Viral Debat dengan Miss Israel, Ini Balasan Menohok Whulandary Herman ketika Disebut Cari Sensasi

Perdebatan tersebut dipicu postingan Whulandary Herman di Instagram berupa foto unjuk rasa mendukung kemerdekaan dan kebebasan Palestina.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Viral Debat dengan Miss Israel, Ini Balasan Menohok Whulandary Herman ketika Disebut Cari Sensasi
Instagram @whulandary dan Tribuntrends
Kolase Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman dan Miss Israel Yityish Aynaw. 

Putri asal Sumatera Barat itu dengan tegas berpegang teguh pada pendapatnya bahwa konflik harus segera dihentikan.

"Meningkatnya konflik hanya akan mengakibatkan lebih banyak korban jiwa yang tidak bersalah, yang seperti kita lihat, banyak dari jiwa-jiwa malang tersebut adalah anak-anak. Pandangan mayoritas dunia terhadap konflik ini adalah bahwa Israel penindasnya dan orang-orang Palestina bereaksi terhadap kekejaman yang telah mereka derita selama beberapa dekade," balas Whulandary Herman.

Whulandari menerangkan bahwa perpanjangan konflik hanya akan menghasilkan lebih banyak nyawa orang tak bersalah melayang.

Kebanyakan dari mereka adalah anak-anak dan perempuan.

Ia justru ingin para influencer untuk menyuarakan kebenaran terjadinya konflik tersebut.

Menurutnya, tidak ada setuju jika konflik tersebut terus diperpanjang.

"Kita bisa sepakat agar tidak setuju pada konflik, tetapi kita dapat sepakat juga bahwa memperpanjang konflik tidak akan membuat kedua belah pihak lebih baik," tegas Whulandary.

Berita Rekomendasi

Aksi berbalas debat di komentar antara Whulandary dan Miss Israel ini seketika viral di media sosial.

Banyak yang mendukung dan mengapresiasi argumen Whulandary soal konflik Palestina-Israel.

Instagram

Tapi ada pula yang nyinyir karena menganggap Whulandary memanfaatkan situasi untuk mendapat perhatian dan menjadi viral.

Komentar nyinyir tersebut diposting Whulandary di Insta Story-nya.

"Bilang saja mau viral dan diundang TV enggak sih yang beginian. Hahahaaha paham."


Whulandary lantas memberi respons menohok.

"Terkadang saya bingung sama yang begini, saya di telepon, di-DM, ibu saya dihubungi untuk wawancara, saya diminta datang ke stasiun tv, satu pun saya tidak ambil, karena niat saya bukan mau jadi artis, apalagi cari popularitas."

"Mohon maaf, Anda mungkin follower baru saya, jauh sebelum terjadinya peristiwa ini, saya selalu memposting tentang Palestine, Saya tidak cari makan dari sensasi. Alhamdulillah saya memposting karena panggilan hati nurani, bukan untuk cari simpati." 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas