Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Meski Rumah Tangganya Diambang Perpisahan, Inara Rusli Tetap Jalin Komunikasi dengan Virgoun

Meski rumah tangganya diambang perpisahan, Inara Rusli tetap menjalin komunikasi dengan suaminya, Virgoun.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Yurika NendriNovianingsih
zoom-in Meski Rumah Tangganya Diambang Perpisahan, Inara Rusli Tetap Jalin Komunikasi dengan Virgoun
Kolase tribunnews
Di tengah proses perceraian, Inara Rusli tetap menjalin komunikasi dengan Virgoun. 

TRIBUNNEWS.COM - Rumah tangganya diambang perpisahan, Inara Rusli tetap menjalin komunikasi dengan suaminya, Virgoun.

Sebagaimana diketahui, sebelumnya Inara Rusli sempat membongkar perselingkuhan Virgoun ke publik hingga melayangkan gugatan cerai.

Untuk sidang perceraian Inara Rusli dan Virgoun hingga kini masih berlanjut dan belum menemui titik terang.

Meski sedang menjalani proses perceraian, Inara Rusli tetap menjalin komunikasi dengan Virgoun.

Hal itu dibenarkan oleh kuasa hukum Inara Rusli, Arjana Bagaskara.

Baca juga: Inara Rusli Tanggapi Dirinya yang Disebut Serakah oleh Ibunda Virgoun soal Tuntutan Nafkah Rp12 M

Bahkan Arjana mengatakan, beberapa hari yang lalu Virgoun sempat mendatangi rumah Inara Rusli.

"Masih (komunikasi), kemarin Minggu atau Senin itu ada visit juga dari Pak Virgoun datang ke rumah," kata Arjana Bagaskara, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (9/11/2023).

BERITA REKOMENDASI

Soal kabar Inara Rusli yang tak memperbolehkan mertuanya untuk bertemu dengan cucunya, kata Arjana, pihaknya sudah membantah akan hal itu.

Dalam kesimpulan, pihaknya juga sudah menjelaskan bahwa ibunda Virgoun, Eva Manurung, ada kecenderungan ingin mengasuh anak-anak dari Inara Rusli.

"Ya makanya kami bantah kan, dalam kesimpulan sepertinya ada tendensi ya."

"Yang diduga jika nanti hak asuhnya jatuh di tergugat, hak asuh bukan di tergugat tapi malah neneknya gitu kan," ujarnya.

Inara Rusli memberikan komentar Inara Rusli soal Virgoun mengaku tidak bisa memenuhi tuntutan nafkah Rp 12 Miliar.
Inara Rusli saat bersama dengan tim kuasa hukumnya. (Tangkapan layar YouTube Intens Investigasi)

Baca juga: Kuasa Hukum Inara Rusli Sebut Virgoun Bantah Semua Tuntutan, Minta Setengah Bagian Harta Bersama

Maka dari itu, pihak Inara Rusli sampai menghadirkan ahli psikolog.

Hal itu bertujuan untuk mendapatkan pendapat soal tumbuh kembang anak-anak dari Inara Rusli dan Virgoun nantinya.

"Oleh karena itu kita hadirkan juga ahli psikolog."

"Kalau misalnya anak-anak ini diasuh oleh neneknya apakah itu baik untuk perkembangan tumbuh kembang anak," jelasnya.

Dikatakan Arjana, ahli psikolog tersebut lebih menyarankan agar anak-anaknya tetap diasuh oleh ibu kandungnya yakni Inara Rusli.

"Dan menurut pendapat ahli itu tidak baik, lebih baik anak-anak ya diasuh oleh ibu kandungnya yaitu Ibu Inara," ucapnya.

(Tribunnews.com/Ifan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas