Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Imbas Dugaan Penganiayaan oleh Leon Dozan, Rinoa Aurora Mengaku Trauma, Kekeh Lanjutkan Proses Hukum

Rinoa Aurora mengaku takut bertemu Leon Dozan imbas dugaan penganiayaan, pihaknya tetap kekeh lanjutkan proses hukum.

Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Imbas Dugaan Penganiayaan oleh Leon Dozan, Rinoa Aurora Mengaku Trauma, Kekeh Lanjutkan Proses Hukum
Kolase tribunnews
Rinoa Aurora mengaku takut bertemu Leon Dozan imbas dugaan penganiayaan, pihaknya tetap kekeh lanjutkan proses hukum. 

TRIBUNEWS.COM - Rinoa Aurora Senduk merasa takut saat pertama kali bertemu dengan Leon Dozan setelah insiden dugaan penganiayaan yang dilakukan sang aktor.

Mengaku sangat trauma, Rinoa Aurora berusaha tenang ketika bertemu dengan Leon Dozan karena didampingi oleh sang ibunda. 

Dikutip dalam YouTube KH Infotainment, Selasa (21/11/2023), Rinoa Aurora memberikan penjelasannya setelah bertemu dengan pihak Leon Dozan.  

"Saya sebagai manusia ada rasa takut diajarkan selalu memaafkan, tetapi kita di sini harus menghargai proses hukum yg berlaku."

"Jika mencabut laporan nggak ada, jadi harus hargai juga,"ungkap Rinoa Aurora Senduk. 

Baca juga: Pihak Rinoa Aurora Mau Berdamai Namun Ajukan Syarat, Minta Kuasa Hukum Leon Dozan Segera Dicabut

Wanita yang  berasal dari Sulawesi Utara ini mengatakan dirinya tak terlalu berbicara banyak.

Namun, saat bertemu Leon Dozan, ia hanya mendengar permintaan maaf. 

BERITA TERKAIT

Diakui Rinoa, tak ada rasa penyesalan atas perangai yang telah dibuatnya. 

"Hanya minta maaf aja, (ada penyesalan) nggak ada,"jelas Rinoa.

Meski Leon Dozan sudah meminta maaf, namun ibunda Rinoa, Yuliana Assad tetap bersikeras untuk menempuh upaya hukum. 

Rinoa Aurora dan sang ibu, Yuliana.
Rinoa Aurora dan sang ibu, Yuliana. (Tangkapan layar YouTube KH Infotainment)

Baca juga: Rinoa Menangis hingga Suara Bergetar saat Jawab Kemungkinan Damai hingga Maafkan Leon Dozan

Belum ada kata damai, pihak Rinoa masih bersikukuh untuk terus memproses perkara dugaan penganiayaan tersebut.

"Pak Willy dan ibu Betharia Sonata meminta maaf, tapi proses hukum berlanjut, kita hormati yang sedang berlangsung."

"Proses hukum tetap berjalan dan besok adalah pemeriksaan saksi," tegas Yuliana.

Kuasa Hukum Leon Dozan Sebut Pihak Rinoa Aurora Mau Berdamai Namun Ajukan Syarat

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas