Seluruh Hasil Tes Buktikan Dirinya Negatif Narkoba, G-Dragon Bakal Polisikan Para Penghujat
Menyusul hasil negatif yang diterimanya dalam tes narkoba, G-Dragon mengambil tindakan hukum kepada orang-orang yang mengunggah konten fitnah dirinya.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: bunga pradipta p
"Kami bersiap untuk mengajukan berbagai keluhan kepada lembaga investigasi dengan mengumpulkan bukti tindakan yang melanggar hak dan kepentingan Kwon Ji Yong seperti penghinaan dan pencemaran nama baik melalui pemantauan mandiri dan laporan dari penggemar, dan kami berencana untuk menanggapinya dengan kebijakan tanpa toleransi," lanjut pernyataan sang pengacara.
Lebih lanjut, pihak G-Dragon akan meminta pertanggung jawaban para pelaku lewat jalur hukum.
"Kami akan terus meminta pertanggungjawaban para tersangka dan mengambil tindakan tegas tanpa penyelesaian atau keringanan hukuman apa pun," tulis Kim Soo Hyun.
Kredibilitas Polisi Korea Selatan Dikritik
Hasil tes negatif tersebut dianggap sesuai dengan pernyataan G-Dragon sebelumnya yang menegaskan dirinya tak pernah menggunakan narkoba.
“Saya tidak pernah melakukannya,” tegas G-Dragon saat ditanyakan dalam sebuah wawancara, mengutip Kbizoom, Selasa (21/11/2023).
Ketika ditanya tentang hasil tesnya, G-Dragon menegaskan jika tesnya harus negatif.
Lantaran sang penyanyi menyangkal jika dirinya pernah memakai narkoba.
“Tentu saja, hasil tesnya harus negatif. Saya tidak pernah memakai narkoba atau melakukan transaksi narkoba apa pun, jadi akan sangat aneh jika bahan obat terdeteksi di tubuh saya,” tandas G-Dragon.
Hal itu sesuai dengan hasil Investigasi dimulai dengan tes reagen sederhana, serta pengumpulan sampel rambut dan kuku untuk dianalisis oleh Badan Forensik Nasional, yang semuanya memberikan hasil negatif.
Baca juga: 4 Member BLACKPINK Terima Penghargaan Kehormatan MBE dari Raja Inggris
Mengutip Allkpop, polisi mendapat kritik usai keluar hasil tes investigasi yang dijalani oleh G-Dragon.
Hal itu lantaran polisi Korea hanya mengandalkan pernyataan Nona A, seorang karyawan perusahaan hiburan dengan riwayat hukuman pidana.
Nona A mengaku telah menemukan kertas pembungkus yang mencurigakan di toilet yang digunakan oleh G-Dragon.
Namun artis tersebut mempertanyakan kredibilitas dan motifnya.
Meskipun hasil tesnya negatif, polisi mempertahankan penyelidikan mereka.