Kenal 4 Bulan hingga Putuskan Menikah dengan Nadya Mustika, Iqbal Rosadi: Udah Yakin Aja
Kenal hanya 4 bulan, Iqbal Rosadi akui sudah yakin sejak awal bertemu hingga putuskan nikahi Nadya Mustika.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Mantan istri pedangdut Rizky DA, Nadya Mustika telah resmi melepas status jandanya setelah dinikahi oleh Iqbal Rosadi.
Diketahui, Nadya Mustika dan adik ipar selebgram Larissa Chou, Iqbal Rosadi telah melangsungkan pernikahannya pada, jumat (24/11/2023).
Saat menjadi bintang tamu di acara Pagi Pagi Ambyar Trans TV, Iqbal Rosadi mengaku sudah yakin akan meminang Nadya Mustika sejak awal bertemu.
Iqbal pun menyebut bahwa dirinya dan Nadya nyambung dalam berbagai hal.
"Udah yakin aja ya, dari pas udah kenal tiba-tiba nyambung aja gitu," kata Iqbal Rosadi, dikutip dari YouTube Trans TV Official, Jumat (8/12/2023).
Diakui Iqbal, sebelumnya ia sempat gonta-ganti pasangan.
Baca juga: Sebelum Dinikahi Iqbal Rosadi, Nadya Mustika Sempat Alami Trust Issue, Takut Dikecewakan Lagi
Namun, ia tak pernah menemukan sosok wanita yang benar-benar cocok dengannya.
"Kan aku sebelumnya sering pacaran berkali-kali, dan nggak pernah se-yakin ini gitu," katanya.
Setelah merasa yakin, Iqbal pun akhirnya memutuskan untuk menikahi Nadya.
"Setelah yakin akhirnya menikah," ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Nadya mengatakan bahwa persiapannya untuk menikah hanya 1 bulan saja.
"1 bulan (persiapan), pulang dari Jakarta habis dari sini, akhir Oktober lah," ungkapnya.
Baca juga: Dinilai Terlalu Cepat Mengenal dan Menikah dengan Iqbal Rosadi, Nadya Mustika Berikan Penjelasannya
Padahal, Nadya dan Iqbal baru saling kenal pada bulan Agustus 2023, lalu.
Kenal hanya 4 bulan, Nadya dan Iqbal langsung memutuskan untuk menikah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.