Setahun Berpisah dari Aufar Hutapea, Olla Ramlan Ungkap Alasan Tak Beri Tahu Anak soal Perceraian
Setahun berpisah dari Aufar Hutapea, Olla Ramlan mengungkapkan alasan tak beri tahu anak soal perceraian.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Meski sudah berpisah dengan Aufar Hutapea, aktris Olla Ramlan hingga saat ini belum memberitahu anak-anaknya soal perceraian.
Pernikahan antara Aufar Hutapea dengan Olla Ramlan sudah resmi berakhir sejak Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan mengabulkan permohonan cerai pada 23 Maret 2022 lalu.
Meski lebih dari setahun sudah tak berstatus sebagai istri Aufar Hutapea, Olla Ramlan rupanya belum memberi tahu soal kabar perceraian pada anak-anaknya.
"Kebetulan anak aku yang Aleena dan Adreena juga belum tahu kalau bapak dan ibunya berpisah," tutur Olla Ramlan dikutip dari YouTube NGOBROL ASIX, Sabtu (9/12/2023).
"Nggak ngerti (orang tuanya pisah) tahunya cuma mama dan papanya beda rumah, gitu aja," sambungnya.
Diakui Olla Ramlan sangat susah memberi tahu putrinya Aleena yang masih berusia 8 tahun bahwa ia dan Aufar Hutapea sudah tak lagi bersama.
Baca juga: Anggap Olla Ramlan dan Geng Bak Keluarga, Nindy Ayunda Sedih saat Dimusuhi: Hanya karena 1 Kesalahan
"Susah kan ngasih tahunya, Aleena kan masih 8 tahun ya," imbuhnya.
Kendati demikian, aktris 43 tahun itu berjanji akan memberi tahu putrinya akan hal tersebut secara perlahan.
"Ya dikasih tahunya nanti lah kira-kira satu tahun lagi lah," ucapnya.
Kepada Ashanty, Olla Ramlan membeberkan alasannya belum memberi tahu putrinya soal kabar tersebut.
"Dia ini sensitif banget sih, dia kan pinter ya di sekolah, aku nggak mau ngerusak dia punya psikis dengan dia punya kayak gini," bebernya.
Baca juga: Tangis Nindy Ayunda Ceritakan Kesedihan Ibunda Kala Dirinya Berseteru dengan Olla Ramlan
Menurut aktris yang pernah membintangi film Jendela Seribu Sungai itu, putrinya tak menaruh curiga soal kandasnya hubungan dengan Aufar Hutapea.
Pasalnya, Olla dan Aufar tetap berhubungan baik meski tak lagi berstatus sebagai suami istri.
"Karena aku sama si Aufar hubungannya tetap baik, kalau ketemu kan tetap nyium pipi," ungkapnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.