Ingin Lihat Telenta Sepak Bola Muda Papua, Marcelino Lefrandt Mau Main Film Indonesia Dari timur
ktor Marcelino Lefrandt terlibat dalam film garapan sutradara Ari Sihasale, Indonesia Dari Timur.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Marcelino Lefrandt terlibat dalam film garapan sutradara Ari Sihasale, Indonesia Dari Timur.
Berperan sebagai Prijanto dalam film produksi Bhinneka Multi Media bersama dengan Alenia Pictures, tidak butuh waktu lama bagi Marcelino Lefrandt menerima tawaran tersebut.
Baca juga: Nia Zulkarnaen dan Ari Sihasale Angkay Talenta Sepak Bola Muda Papua Lewat Film Indonesia Dari Timur
"Dan memang saat pertama kali ditawarkan dan lihat sinopsis yang ada kita langsung ok," kata Marcelino Lefrandt dalam acara press screening Indonesia Dari Timur di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (9/12/2023).
Beberapa alasan diungkap oleh Marcelino, diantaranya ia ingin keluar dari karakter dari kebanyakan film yang kerap ia bintangi.
"Karena menjadi daya tarik mengapa saya mau ambil peran ini, karena pertama karakter yang saya perankan ini berbeda, karena biasanya saya selalu memerankan karakter yang selalu putih, tapi saat ini berada di grey area," urai Marcelino.
Film Indonesia Dari Timur diketahui mengangkat talenta sepak bola di Indonesia yang di wakilkan Papua.
Baca juga: Lama Menduda, Marcelino Lefrandt Merasa Figur Ibu Lebih Dominan daripada Sosok Ayah di Dirinya
Dengan demikian ada keinginan tersendiri bagi Marcelino untuk bisa beradu peran dengan masyarakat lokal Papua.
"Dan kedua saya sangat-sangat tertarik ingin bertemu dengan anak-anak di belakang ini, karena mereka ini adalah rising star potensi di negara kita di bidang sepak bola," ungkap Marcelino.
"Mereka bisa meramu, bisa mengangkat satu eksplorasi diri yang mana mereka adalah atlet kemudian bisa juga mereka tampil secara karakter aktorisasinya," lanjutnya.
Tidak butuh waktu lama bagi Marcelino bisa menyatukan chemistry dengan para aktor lainnya dalam film Indonesia Dari Timur.
"Pertama kali ikut dengan mereka bisa blend in mengangkat suatu suasana yang bagus ketiak saya perankan," ungkapnya.
Urusan mengolah sikulit bundar, Marcelino sudah tidak meragukan lagi dari telanta-talenta muda Papua.
"Kalau skil sepak bolanya mereka sangat bagus tidak usah banyak bicara lagi, menyala sudah," tandasnya
Indonesia Dari Timur adalah sebuah film yang diangkat dari kisah nyata, menyampaikan semangat dan kebersamaan Indonesia lewat sepak bola terinspirasi dari sebuah perjuangan menuju ke masa depan yang penuh harapan.
Berawal dari Edu (Ibnu Jamil) seorang pilot senior yang melayani rute-rute perintis di Papua, mendapatkan tugas dari Simon, pemilik perusahaan penerbangan untuk membangun sebuah tim sepakbola, yang dipersiapkan untuk bertanding dalam sebuah turnamen bergengsi tahun depan.
Edu yang semula enggan, menyetujui tugas tersebut, namun akhirnya berubah atas janji manis dari sebuah anak perusahaan yang akan didirikan Simon (Donny Alamsyah), dengan satu syarat bahwa ia harus bisa mendirikan sebuah klub sepak bola remaja yang akan disponsori oleh perusahaan mereka.
Usaha Edu kemudian terbentur oleh kekecewaan para pemain sepak bola tim binaan coach John ( Ari Sihasale) karena hadiah yang dijanjikan tidak diberikan sponsor saat kemenangan turnamen sebelumnya, hal tersebut menyebabkan mereka berpencar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.