Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

VIDEO EKSKLUSIF SELEB Cerita Carmela dan Shalom Main di Film Adaptasi Drama Radio ‘Trinil’

Film Trinil Balekno Gembungku adalah film horor pertama Carmela van Der Kurk dan Shaloom Razade.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemain film Carmela van Der Kurk dan Shaloom Razade menandai akting di film horor perdananya lewat Trinil Balekno Gembungku.

Film Trinil Balekno Gembungku adalah film horor pertama Carmela van Der Kurk dan Shaloom Razade.

Hal itu disampaikan Carmela van Der Kurk dan Shaloom Razade dalam wawancara eksklusif Si Paling Seleb beberapa waktu lalu.

Carmela van Der Kurk dan Shaloom Razade memainkan peran sentral di film garapan sutradara Hanung Bramantyo.

Film yang baru saja merilis trailer dan poster resminya itu mengambil cerita radio yang populer di tahun 1980an.

Sebelumnya Carmela mengungkapkan rasa senangnya bisa main dalam film tersebut karena banyak hal baru dalam berakting.

"Aku jadi rara dengan karakter kompleks terus ini film horor pertama aku," ucap Carmela Van De Kruk dalam jumpa pers di XXI Kemang Village, Jakarta Selatan, Senin (11/12/2023).

Berita Rekomendasi

"Sejujurnya udah lama banget aku mau mainin peran yang kompleks banget kayak gini yang banyak layernya," sambungnya.

Memainkan film yang ceritanya populer di tahun 1970an, Carmela mengakui ada banyak kesulitan.

Ia banyak ngobrol bareng dengan Hanung Bramantyo yang merupakan sutradara dari film tersebut.

"Tantangan pasti ada yaa ini kan latarnya tahu 70an, selain reading dan ngobrol sama mas Hanung, kita sendiri research gimana cara orang berperilaku," ucap Carmela.

"Nilai moral di jaman dulu dan sekarang kan banyak perubahan," lanjutnya.

Film 'Trinil' dibintangi Carmela Van De Kruk, Rangga Nattra, Fattah Amin, Shalom Razade, dan Wulan Guritno. 

Film tersebut diproduksi Dapur Film dan Seven Skies Motion mengisahkan pasutri Rara (Carmela Van Der Kruk) dan Sutan (Rangga Nattra) yang siap memulai hidup baru setelah berbulan madu. 

Rara mewarisi perkebunan teh nan luas di Jawa Tengah milik William Saunder, ayahnya seorang lelaki Belanda yang sangat mencintai Indonesia. 

Sutan bekerja sebagai perawat di rumah sakit. Suatu malam, Rara merasakan ketindihan kala dia tidur. Padahal selama bulan madu, dia selalu nyenyak tidur di malam hari. 

Sadar ada yang tak beres, Sutan minta bantuan Yusof (Fatah Amin), teman sekolahnya saat mereka di Penang, Malaysia, yang kini piawai menangani beragam kasus mistis.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas