Bella Shofie Ungkap Perilaku Tak Biasa hingga Obrolan Terakhir dengan Ibunya Sebelum Meninggal
Ibunda Bella Shofie meninggal dunia pada Sabtu (3/2/2024). Jenazahnya dimakamkan di TPU Kampung Kandang, Jagakarsa.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Bella Shofie teringat orbrolan dengan Agustini, sang ibu, untuk terakhir kalinya sebelum meninggal dunia.
Mereka bicara lewat sambungan telepon. Ibunya di Jakarta, sedangkan Bella Shofie berada di Ambon, Maluku. Komunikasi keduanya terkendala sinyal.
"Tiga jam sebelum (ibu) meninggal ngobrol. Terakhir komunikasi ngomongin biasa aja, 'Ma maaf ya belum ada sinyal. Mama bilang 'Hati hati nak'," kata Bella Shofie saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan baru-baru ini.
Baca juga: Bella Shofie Terduduk Lemas dan Menangis di Makam Sang Ibu, Ucap Salam Rindu
Kepergian ibundanya itu tidak meninggalkan tanda apapun bagi Bella Shofie. Namun perilaku sang ibu dinilai berbeda dari biasanya dengan meminta kasur untuk tidur.
"Terus saya nggak tahu kalau itu isyarat dari dia, padahal kalau dipikir kenapa nggak minta kasur yang besar, kenapa minta kasur yang di bawah, saya langsung mikir memang dari awal sudah tahu ada isyarat itu mau pergi," sambungnya.
Sejauh ini Bella masih berusaha untuk mengikhlaskan kepergian sang ibu. Bella sendoro terpukul tidak bisa hadir dalam prosesi pemakaman Agustini.
"Kalau jujur saya ada teman sekarang masih nggak apa-apa ngobrol biasa aja. Kalau sendirian di kamar belum kuat banget, maksudnya suka kepikiran kayak kangen sama Mama, kan nggak sempat ketemu atau apa, semua hal," kata Bella.
"Otak kita jalan terus, memori itu terulang lagi. Jadi kalau sendirian saya suruh suami buat cepat pulang," tambahnya.
Banyak janji yang diungkap Bella kepada mendiang ibu saat tiba di pemakaman.
Ia berharap bisa menjaga adik-adiknya yang jua sebagai permintaan Agustini.
Ibunda Bella Shofie meninggal dunia pada Sabtu (3/2/2024).
Jenazahnya dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Kampung Kandang, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Minggu, 4 Februari.