32 Anak asal Medan Berbakat Adu Akting di Film 1 CM, Angkat Pesan Nasionalisme
Di dalam ini ada pesan-pesan nasionalisme, hingga kebiasaan penggunaan ponsel bagi anak-anak yang harus dibatasi
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - 32 anak terpilih dan bertalenta ikut memeriahkan kancah perfilman nasional untuk berada peran dalam film 1 CM.
Film garapan sutradara Dedy Siregar ini ingin memberikan pesan moral dan nasionalisme yang diluncurkan dalam gala premiere di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (9/3/2024).
Banyak nilai pendidikan yang disuguhkan untuk para pelajar di Indonesia. Hal ini menjadi perhatian tersendiri bagi Dedy Siregar untuk lebih mengedepankan film soal pendidikan dan nasionalisme.
“Melalui Film 1 CM ini kita berupaya mendidik, memberi pelajaran dengan cara yang bisa dinikmati. Di dalam ini ada pesan-pesan nasionalisme, hingga kebiasaan penggunaan ponsel bagi anak-anak yang harus dibatasi,” kata Dedy Siregar.
Keresahan lain turut dirasakan oleh sang sutradara lantaran banyak orangtua masih merasa bingung untuk mengajak buah hati mereka menonton film di bioskop.
Baca juga: Sempat Tertunda, Film Bad Boy In Love Tayang 14 Maret 2024 di Bioskop
Dedy beranggapan hal itu disebabkan tidak banyaknya film yang bisa ditonton bersama anak-anak.
“Kita berharap Film 1 CM ini bisa menjadi tontonan bersama keluarga. Ambil pesan baik yang ada di dalam film ini dan semoga bisa bermanfaat bagi kita,” ucap putra daerah Sumatera Utara ini.
32 anak berbakat sebelumnya melalui proses kurasi sari siswa dan siswa berprestasi di Sumatera Utara (Sumut).
“Mereka ini memang aktor dan aktris pemula, yang kita seleksi dari sekolah-sekolah yang ada di Sumut. Tapi aktingnya bisa dinilai sendiri, mereka penuh semangat dan serius dalam memerankan tokoh yang ada di film ini,” ujar Dedy.
Kemudian pemeran Jendral Dirga dipercayakan kepada Raihan Diaz.
Raihan Diaz mengungkapkan kesulitannya selama menjalani proses syuting film 1 CM.
“Kita syuting di lokasi yang berbeda-beda. Ada yang cuacanya dingin, terkadang tekendala hujan. Ini pengalaman yang seru sih buat saya. Untungnya kami semua semangat, jadi segala kendala yang ada saat penggarapan film bisa teratasi,” ucap Diaz.
Lebih lanjut Diaz meyakinkan film 1 CM mampu memberikan pesan mendalam soal nasionalisme. Sehingga masyarakat diharapkan bisa menyaksikan film produksi Lima Puluh Sembilan Vision ini.
“Pokoknya saksikan saja filmnya, pasti seru. Kemudian, karena kami sebagai anak Sumut, dialeknya memakai dialek seperti orang Sumut umumnya saat berbicara. Cemana menurut klen? Cocok kan,” tandasnya.
Diketahui film 1 CM akan tayang pada 1 Maret 2024 di bioskop seluruh Indonesia.