Teuku Rifnu Wikana Sempat Malu Lihat Kru PPT Jilid 17 Tak Bolong Tunaikan Salat 5 Waktu
Perdana ikut syuting sinetron religi Para Pencari Tuhan (PPT) jilid 17, Teuku Rifnu Wikana sempat malu melihat kru film tak bolong salat wajib.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perdana ikut syuting sinetron religi Para Pencari Tuhan (PPT) jilid 17, Teuku Rifnu Wikana sempat malu.
Ia merasa malu pada diri sendiri ketika melihat para kru syuting tidak pernah bolong menunaikan ibadah salat lima waktu.
Baca juga: Cerita Teuku Rifnu Wikana Soal Adegan Nembang Jawa di Film Srimulat: Hil Yang Mustahal
Teuku Rifnu terkesan dengan suasana religius yang terbangun di antara para pemain dan tim produksi sinetron tersebut.
"Aku sampai malu sama teman-teman kru. Mereka nggak pernah bolong sholatnya," aku Teuku Rifnu Wikana dalam wawancara virtual, belum lama ini.
Teuku membenarkan bahwa dirinya banyak berubah usai syuting sinetron religi tersebut, namun ia tak mau menceritakan hal itu.
"Keluargaku pasti bisa merasakan perubahannya," katanya sembari tertawa.
Bagi Teuku Rifnu, dirinya justru merasa naik kelas ketika dapat kesempatan membintangi sinetron tersebut.
Selain karena sudah lama ingin terlibat di sinetron tersebut, Teuku Rifnu tertarik dengan alur cerita yang ditawarkan Deddy Mizwar.
"Sebenernya bukan turun gunung, justru naik gunung. Karena dari awal di film aku punya cita-cita punya produksi sama Pak Haji (Deddy Mizwar)," ungkapnya.
"Pertama kali aku dengar kenapa sih temanya ini. Ternyata di Alquran itu hal yang paling panjang dibahas itu tentang utang piutang," sambung Teuku Rifnu.
Teuku Rifnu beberapa kali menangis harus selama di lokasi syuting, hal itu karena ia begitu khusyuk ketika berdoa sebelum mulai proses syuting.