Umumkan Kabar Bahagia di Instagram, Ryeowook Member Super Junior akan Menikah di Bulan Mei Tahun Ini
Ryeowook member Super Junior akan menikah di bulan Mei tahun ini, kabar bahagia diumumkan lewat Instagram.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Wahyu Gilang Putranto
TRIBUNNEWS.COM - Member boy grup Super Junior, Ryeowook mengumumkan akan segera menikah lewat unggahan Instagramnya.
Dalam unggahan itu Ryeowook menulis sebuah surat yang ditujukan untuk penggemarnya.
"Untuk ELF, yang seperti bintang biru," tulisnya dalam akun Instagram @ryeo9ook, Jumat (29/3/2024).
"Selamat sore, ini Ryeowook Super Junior. Periku yang selalu mendukung dan mengirimkan kasih sayang dengan sekuat tenaga..,
Mempunyai sebuah kabar yang ingin ku sampaikan secara pribadi kepada sahabat-sahabatku tersayang.
Ini adalah surat yang kutulis dengan harapan hati yang tulus akan tersampaikan kepadamu," sambungnya di awal pembuka surat.
Member Super Junior berzodiak Gemini itu juga mengulas kembali perjalanan kariernya saat ia bertemu para fans untuk pertama kalinya di tahun 2005.
Pada saat itu usia Ryeowook masih 19 tahun.
Kini Ryeowook telah berusia 38 tahun dan hampir 20 tahun berkarier di Industri hiburan.
Selama kurang lebih 20 berkiprah di dunia hiburan, Ryeowook selalu mendapatkan dukungan dari para penggemarnya yang akrab disapa ELF,
"6 November 2005, 19 tahun pertama bertemu peri (fans) di awal musim dingin
20 tahun setelah debutnya, ia menjadi Kim Ryeok yang berusia 38 tahun..,
Dulu, sekarang dan selalu, peri kita telah mengamankan tempat mereka di samping kita.
Baca juga: Meskipun Sibuk, Ryeowook Super Junior Bela-belain ke Bandung untuk Tampil di Konser Rossa
Kurasa kita sudah lebih kuat melalui susah senang bersama.
Jadi sekarang aku ingin menjadi yang pertama mengucapkan ini, tapi aku lebih berhati-hati untuk mengatakannya," ungkapnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.