Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Aufar Hutapea Tak Datang ke Rumahnya saat Lebaran, Olla Ramlan Rasakan Perbedaan: Biasanya Ngumpul

Olla Ramlan menyebut lebaran tahun ini terasa berbeda baginya karena sang mantan suami, Aufar Hutapea tak menyambangi kediamannya.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Nuryanti
zoom-in Aufar Hutapea Tak Datang ke Rumahnya saat Lebaran, Olla Ramlan Rasakan Perbedaan: Biasanya Ngumpul
Tribunnews.com/Fauzi Nur Alamsyah
Olla Ramlan ditemui saat perayaan Idul Fitri 1445 hijriah/Lebaran 2024 M di kediamanya, kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (10/4/2024). Olla Ramlan menyebut lebaran tahun ini terasa berbeda baginya karena sang mantan suami, Aufar Hutapea tak menyambangi kediamannya. 

TRIBUNNEWS.COM - Model sekaligus presenter Olla Ramlan merasakan perbedaan momen Lebaran 2024 dengan tahun sebelumnya karena sang mantan suami, Aufar Hutapea tak menyambangi rumahnya.

Seperti diketahui, Olla Ramlan dan Aufar Hutapea telah berpisah pada 2022 lalu.

Meski begitu, keduanya masih menjalin hubungan baik hingga sekarang.

Bahkan, Aufar Hutapea kabarnya kerap mengunjungi rumah Olla Ramlan di hari-hari besar seperti Lebaran.

Namun sayang, tahun ini Aufar absen, ia tak datang berkunjung ke rumah sang mantan istri untuk merayakan Lebaran bersama.

Hal itu rupanya membuat Olla Ramlan kecewa dan merasakan perbedaan suasana di momen Lebaran.

"Yang bikin beda sih Aufar nggak ke sini ya," kata Olla Ramlan sambil tertawa dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (11/4/2024).

Berita Rekomendasi

Meski merasakan perbedaan, Olla mengelak saat disebut masih mengharapkan kehadiran mantan suaminya itu.

Hanya saja ia belum terbiasa karena di tahun-tahun sebelumnya Aufar Hutapea selalu menyempatkan untuk datang ke rumahnya.

"Nggak, nggak (berharap). Pokoknya itu deh yang beda dari tahun-tahun kemarin, itu."

"Biasanya kan Lebaran ngumpul ramai-ramai," imbuh Olla Ramlan.

Baca juga: Rayakan Lebaran Tanpa Pasangan, Olla Ramlan Ungkap Kriteria Pendamping Hidupnya Kelak: Gak Cemburuan

Di sisi lain, Aufar sendiri dikabarkan sudah memiliki pasangan baru pengganti Olla Ramlan.

Hal itu dikatakan sendiri oleh Olla Ramlan.

Karena itu pula Olla meminta warganet tak mengharapkannya rujuk dengan Aufar.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas