Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kevin Aprilio Lebih Emosional, Tapi Tak Bisa Marah Lama ke Vicy Melanie

Musisi Kevin Aprilio diakui istrinya, Vicy Melanie cukup emosional jika sedang berdebat.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kevin Aprilio Lebih Emosional, Tapi Tak Bisa Marah Lama ke Vicy Melanie
TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA
Musisi Kevin Aprilio diakui istrinya, Vicy Melanie cukup emosional jika sedang berdebat. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Musisi Kevin Aprilio diakui istrinya, Vicy Melanie cukup emosional jika sedang berdebat.

Vicy membeberkan bahwa jika marah, tak jarang Kevin bicara dengan nada yang tinggi. 

Baca juga: Kevin Aprilio dan Vicy Melanie Optimis Tahun Ini Dapat Momongan

Namun Vicy menegaskan semua dilakukan masih dalam batasan wajar, sehingga tidak ada emosi berlebihan.

"Kalau marah suka lebih tinggi aja nadanya, tapi wajar si. Yaa dulu iya (sakit hati) sekarang udah ga," kata Vicy Melanie sembari tertawa ketika ditemui di kawasan Kebayoran Baru, belum lama ini.

Jika sudah seperti itu, Vicy mengatakan bahwa biasanya ia dan Kevin akan ambil waktu masing-masing untuk menyendiri.

"Berdamainya kalau udah lega, aku ajak ngomong baik-baik, 'aku gak suka loh kalo kamu ngomong kayak gini' gitu," terang Vicy.

Baca juga: Alasan Kevin Aprilio dan Vicy Melanie Tunda Punya Momongan Meski sang Ibu Sudah Ngebet Punya Cucu

Berita Rekomendasi

"Atau masing-masing dulu karena kalau lagi saling emosi, bisa makin heboh kan. Beda ruangan, dia di meja makan, aku di kamar," sambungnya.

Meski emosional, Vicy menyebut bahwa Kevin tak bisa diam-diaman lama dengan dirinya.

"Paling lama (diem-dieman) 10 menit," kata Vicy sembari tertawa.

Kevin kemudian menjelaskan bahwa dirinya tak mau dan tak bisa terlalu lama diam-diaman dengan istrinya.

"Rulesnya di kita kayak gitu, yang kita terapkan jangan lewat dari sehari karena kalau lewat sehari mungkin ada godaan," ucap Kevin.

"Soalnya di era sosmed kan setannya lewat jadi kita bikin rules kalo berantem jangan lewat sehari," sambungnya.

Pasangan yang menikah di tahun 2020 itu sudah merencanakan untuk memiliki momongan tahun ini, setelah sempat menunda sejak awal pernikahan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas