Andro Nidji Kenang Perjuangan Ibu Tak Bisa Gerak karena Pakai Ventilator Sebelum Meninggal Dunia
Musisi Andro Nidji mengenang momen perjuangan sang ibu, Mea Sidharta sebelum tutup usia pada Minggu (12/5/2024).
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Musisi Andro Nidji mengenang momen perjuangan sang ibu, Mea Sidharta sebelum tutup usia pada Minggu (12/5/2024).
Dimana sang ibu sempat menjlani perawatan intensif di rumah karena sakit komplikasi.
Baca juga: Tatapan Kosong Andro Nidji Saat Pemakaman Sang Ibu, Tangisnya Tak Lagi Terbendung
Basis grup band Nidji ini menyebut kondisi sang itu saat itu sudah sulit untuk berkomunikasi dan gerak sebab Mae Sidharta harus menggunakan ventilator selama menjalani perawatan satu bulan.
"Wah kasian sih, maksudnya bergerak gabisa terus pakai ventilator, terus ngmng gitu gabisa gara-gara pake ventilator," kata Andro di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Senin (13/5/2024).
Keluarga hanya bisa berkomunikasi walaupun tidak tersampaikan menggunakan kertas yang kemudian ditunjuk perguruan oleh sang ibu ketika di rumah sakit.
"Nau menyampaikan sesuatu gitu susah, terus kadang sempat pas masih sadar 'ibu mau ngomong apa?' (Sambil nunjuk) ini bukan itu bukan sampai marah sendiri," ujar Andro.
"Akhirnya yaudah kita kasih kertas untuk nunjuk segalamacam," lanjutnya.
Kondisi sang ibu yang sudah mengkhawatirkan membuat Andro berusaha untuk mengingatkan kepergian sang ibu untuk selama-lamanya.
"Memang badannya udah ngga kuat tapi semangatnya masih kuat otaknya masih kuat tapi ya tidak ditopang dengan badannya," tandas Andro.
Jenazah Mea Sidharta ibunda Andro kini telah dimakamkan satu liang lahad bersama sang suami yang telah lebih dahulu meninggal dunia pada 2004 silam.