Dico Ganinduto Ungkap Alasan Ajak Raffi Ahmad Maju Pilkada Jateng, Singgung soal UMKM
Beberkan alasan ajak Raffi Ahmad maju di Pilkada 2024, Dico Ganinduto singgung soal UMKM di Jawa Tengah.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Nama Dico Ganinduto dan Raffi Ahmad kini tengah digadang-gadang bakal maju di pemilihan Gubernur Jawa Tengah 2024.
Saat menjadi bintang tamu di acara FYP Trans 7 Official, Dico Ganinduto membeberkan alasan dirinya mengajak Raffi Ahmad untuk maju di Pilkada 2024.
Selama 3 tahun menjadi Bupati Kendal, Jawa Tengah, Dico Ganinduto mengatakan dirinya memperhatikan permasalahan utama yang terjadi di Jawa Tengah.
Setelah itu, Dico Ganindito mempelajari soal UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah).
Sebab UMKM masih memiliki peranan penting dalam mendorong ekonomi di setiap daerah.
"Sebenarnya Selama saya 3 tahun jadi Bupati Kendal, saya kan mulai memperhatikan apa sih yang menjadi masalah utama di Jawa Tengah."
"Nah saya mempelajari UMKM, UMKM ini menjadi pendorong dan penggerak ekonomi yang ada di daerah," ungkap Dico Ganindito, dikutip dari YouTube Trans7 Official, Rabu (29/5/2024).
Tak hanya sebagai penggerak ekonomi, kata Dico, UMKM juga menjadi sumber penghidupan untuk warga.
"Bukan hanya pendorong ekonomi, mereka ini juga menghidupkan keluarga-keluarga yang ada di Jawa Tengah," katanya.
Dari situ, Dico justru merasa terpanggil untuk mendukung para pelaku UMKM.
"Makanya saya terpanggil gimana caranya saya bisa men-support UMKM yang ada di Jawa Tengah."
Baca juga: Raffi Ahmad Kaget Ditawari Dico Ganinduto Maju Pilgub Jawa Tengah, Sebut Minta Waktu untuk Menjawab
"Nah ternyata fundamental masalah UMKM itu kan dua yang pertama pendanaan yang kedua tuh marketing penjualan," jelasnya.
Kemudian Dico pun teringat memiliki sahabat yang sebelumnya sudah turut memajukan UMKM, yakni Raffi Ahmad.
"Makanya saya berpikir punya sahabat yang udah berpengalaman memajukan UMKM, gimana track record-nya bisa membantu UMKM yang ada di Indonesia ini akhirnya ketemu lah saya dengan Mas Raffi," ujarnya.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya
A member of
Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.