Jessica Iskandar Ungkap El Barack Buat Kepala Sekolah Kagum: Sempat Ditawari Beasiswa
Jessica Iskandar mengungkapkan El Barack sempat mendapatkan tawaran beasiswa langsung dari kepala sekolahnya.
Penulis: tribunsolo
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Jessica Iskandar mengungkapkan El Barack sempat mendapatkan tawaran beasiswa dari kepala sekolahnya.
Tawaran tersebut diberikan langsung oleh sang kepala sekolah ketika Jesssica sedang mengambil rapor milik putranya.
"Aku sama Vincent (suaminya) waktu itu ke sekolah buat ambil rapor (milik El Barack) terus dipanggil sama kepala sekolahnya," kata Jessica, dikutip dari YouTube STARPRO Indonesia, Rabu (24/7/2024).
Kepala sekolah tersebut ternyata hendak memberikan tawaran beasiswa kepada El Barack.
Hal tersebut lantaran putra Jessica tersebut menjawab salah satu pertanyaan wawancara darinya dengan sangat mengesankan.
"Kepala sekolahnya pengin banget El Barack dapet beasiswa karena ketika ditanya untuk menjadi seorang pemimpin, apa yang akan kamu lakukan untuk membuat rakyatmu menjadi lebih baik. Dia jawabnya akan mendengarkan aspirasi rakyatnya, baru akan memikirkan (keputusan) yang terbaik untuk rakyatnya," ujarnya
Berbeda dari siswa lain yang mendahulukan kebutuhan negara.
El Barack akan lebih mendahulukan kebutuhan rakyatnya.
"Kalau anak-anak lain menjawabnya secara akademis ya. Misalnya Saya akan melihat negara butuh apa tetapi tanpa memikirnya rakyatnya. Tetapi kalau El, dia akan melihat kebutuhan rakyatnya dulu," ujarnya.
Lantas jawaban tersebut lah yang membuat sang kepala sekolah merasa kagum pada El Barack.
Baca juga: Hamil Anak Ketiga, Jessica Iskandar Pilih Pisah Ranjang dari Vincent Verhaag: Memang sih Tidak Baik
"Kepala sekolahnya sampai amaze banget sama jawaban dia," ungkapnya.
Lebih lanjut, Jessica menjelaskan putranya merupakan anak yang sensitif dengan lingkungan sekitar.
"Dia anaknya memang kayak gitu, sensitif," tandasnya.
Diketahui, El Barack saat ini tengah menempuh pendidikan di Sampoerna Academy, salah satu sekolah elite di Bali.
Jessica Iskandar Mengungkapkan Perbedaan pada Kehamilan Anak Ketiganya
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya
A member of
Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia