Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Atta Halilintar Sebut Thariq-Aaliyah Ikuti Konsep Nikahannya Dulu: Settingan Dekorasi Bunga Sama

Atta Halilintar mengaku kehilangan hingga singgung adiknya ikuti gaya pernikahannya dulu dengan Aurel.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Atta Halilintar Sebut Thariq-Aaliyah Ikuti Konsep Nikahannya Dulu: Settingan Dekorasi Bunga Sama
YouTube @attahalilintar
Keluarga Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah hadiri pernikahan Thariq-Aaliyah 

TRIBUNNEWS.COM - YouTuber Atta Halilintar memberikan komentar tentang pernikahan adiknya, Thariq dengan Aaliyah Massaid yang digelar hari ini, Jumat (26/7/2024).

Suami Aurel Hermansyah itu menilai gaya pernikahan Thariq ini mirip dengan konsep acaranya dulu.

Diketahui Atta dan Aurel dulu menikah di Hotel Raffles Kuningan, Jakarta Selatan.

Lokasi akad nikah orang tua Ameena Hanna Nur Atta ini, ternyata sama dengan tempat penikahan Thariq dan Aaliyah Jumat ini.

Bahkan saksi pernikahan Atta dan Thariq pun sama, yakni Presiden Joko Widodo.

"Tempat nikahnya aja sama kayak saya, saksi nikahnya juga sama," jelas Atta, dikutip dari YouTube Intens Investigasi.

Tak sampai di situ, Atta juga menyebut kesamaan juga terjadi pada tim-tim wedding organizer yang mengatur acara.

Berita Rekomendasi

Terlebih juga beberapa dekorasi bunga dalam ballroom hotel dinilai sama dengan settingan pada pernikahan Atta-Aurel dulu.

"Terus tim-tim acaranya sampai WO nya juga sama."

"Bahkan sampai settingan (dekorasi) bunganya 'ini kan kayak nikahan aku banget'," ucap Atta.

Baca juga: Lega Dengar Thariq Halilintar Lancar Ijab Kabul, Atta Halilintar: Udah Ngebet Banget Dia

Ayah dua anak ini pun menilai Thariq memang selalu menganggapnya sebagai panutan.

"Jadi saya ngelihat dia itu kayak bener-bener ngikutin saya banget," lanjut Atta.

Apalagi kedekatan keduanya selama lima tahun terakhir ini memang terjalin intens.

Banyak waktu yang mereka habiskan bersama-sama, apalagi selama masa Covid-19 hingga ditinggal oleh keluarga besarnya yang berada di luar negeri.

Kini adiknya sudah memiliki kehidupannya sendiri, Atta mengatakan pasti merasakan kehilangan sosok adik yang selalu mengikutinya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas