Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pendidikan Formal Bukan Satu-satunya Kunci Sukses, Yudi Santoso: Anak Muda Berani Ekspresikan Diri

Meskipun hanya berpendidikan hingga SMA, pria kelahiran 16 Februari 1988 di Muara Jawa, tidak membiarkan hal tersebut menghalangi kesuksesannya.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Pendidikan Formal Bukan Satu-satunya Kunci Sukses, Yudi Santoso: Anak Muda Berani Ekspresikan Diri
Handout/IST
Yudi Santoso, yang lebih dikenal dengan nama panggung Abah Didi Tiktok menjadi salah satu influencer di Indonesia. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Yudi Santoso, yang lebih dikenal dengan nama panggung Abah Didi Tiktok menjadi salah satu influencer di Indonesia yang berhasil menarik perhatian ribuan ribu pengikut di berbagai platform media sosial dengan konten yang relatable dan menghibur.

Abah Didi Tiktok mulai dikenal luas di dunia maya berkat videonya yang menggambarkan kehidupan sehari-hari, terutama kehidupan budak korporat dan generasi Z.

Dengan 395 ribu pengikut di TikTok (@ig_didi_w88) dan 434 ribu pengikut di Instagram (@didi_w88), Yudi telah menjadi sosok yang menginspirasi banyak orang.

Meskipun hanya berpendidikan hingga SMA, pria kelahiran 16 Februari 1988 di Muara Jawa, tidak membiarkan hal tersebut menghalangi kesuksesannya.

Memanfaatkan platform media sosial untuk mengekspresikan dirinya dan berbagi cerita serta pengalaman yang bisa dirasakan oleh banyak orang.

Sebagai selebgram, Yudi telah membuktikan bahwa pendidikan formal bukanlah satu-satunya jalan menuju kesuksesan.

BERITA TERKAIT

Kegigihannya dalam menciptakan konten yang menghibur dan edukatif membuatnya dikenal luas dan dihargai oleh banyak pengikutnya.

Salah satu kunci kesuksesan Abah Didi Tiktok adalah kemampuannya menciptakan konten yang relatable bagi budak korporat dan Gen Z.

Dalam setiap videonya, Yudi kerap menyentuh topik-topik yang dekat dengan kehidupan sehari-hari para pekerja dan generasi muda, seperti tantangan di tempat kerja, kehidupan sosial, dan tips-tips praktis untuk menghadapi berbagai situasi.

"Harapan saya ke depan adalah untuk terus membuat konten yang lebih relate lagi buat teman-teman budak korporat dan anak-anak Gen Z," ujar Yudi.

Dia berkomitmen untuk selalu menghadirkan konten yang tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan nilai tambah bagi para pengikutnya.

Membangun Komunitas yang Solid

Melalui interaksi aktif dengan pengikutnya, Yudi telah berhasil membangun komunitas yang solid dan supportive.

Para pengikutnya seringkali merasa terhubung dengan konten yang dia buat, karena Yudi mampu menyampaikan pesan-pesan penting dengan cara yang ringan dan menyenangkan.

Sebagai influencer yang terus berkembang, Yudi Santoso alias Abah Didi Tiktok terus berupaya untuk memberikan yang terbaik bagi komunitasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas