Syifa Hadju Dikabarkan Dekat dengan El Rumi, Maia Estianty Bongkar Tabiat Keluarga sang Aktris
Syifa Hadju dikabarkan dekat dengan El Rumi, Maia Estianty membongkar tabiat keluarga sang aktris.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Maia Estianty membongkar tabiat keluarga Syifa Hadju setelah sang aktris dikabarkan menjalin kedekatan dengan El Rumi.
Belakangan putra kedua Maia Estianty dengan mantan suaminya, musisi Ahmad Dhani, El Rumi ramai disebut-sebut tengah menjalin kedekatan dengan aktris Syifa Hadju.
Bahkan kini Syifa Hadju dan El Rumi seolah tak malu lagi mengumbar kedekatan mereka di hadapan publik.
Dikutip dari YouTube Need A Talk, Selasa (6/8/2024), Maia Estianty secara gamblang mengungkap kesan pertama saat ia bertemu dengan Syifa Hadju.
"Baik, first impression, yang aku lihat anaknya humble ya. Kemarin waktu makan malem itu kita baru pertama kali ketemu, aku lihat dia (Syifa) masih malu-malu ya," kata Maia Estianty pada Atta Halilintar.
Tak hanya mengenal Syifa Hadju, Maia Estianty juga berkesempatan berkenalan dengan keluarga aktris 24 tahun itu.
Tak pelak, pelantun tembang Teman Tapi Mesra itu menguliti tabiat keluarga Syifa Hadju.
Diakui Maia Estianty, keluarga Syifa Hadju amat baik kepada dirinya.
"Dia (Syifa) anaknya humble dan keluarganya juga baik," tambah Atta selaku host.
"Nah iya (baik) dikirimi makanan terus," balas Maia.
Kendati demikian, Maia Estianty belum mengetahui apa status hubungan El Rumi dan Syifa Hadju sebenarnya.
Baca juga: Pamer Dapat Kiriman Makanan dari Maia Estianty, Syifa Hadju Girang: Gak Sabar Makan
"Aku belom ketemu EL lagi nih, aku kalau tanya pasti dijawab kok."
"Misal gini, 'aku belom jadian, masih PDKT, atau aku udah jadian' itu pasti ngomong," bebernya.
Dalam kesempatan itu Maia menegaskan bahwa dirinya merupakan sosok mertua yang asyik.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.