Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Masih Dendam ke Gaga Muhammad atas Kematian Laura Anna, Greta Irene: Dia Nggak Pernah Minta Maaf

Gaga Muhammad kini sudah bebas bersyarat, Kakak Laura Anna, Greta Irene mengaku masih dendam dan menolak memaafkan.

Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Salma Fenty
zoom-in Masih Dendam ke Gaga Muhammad atas Kematian Laura Anna, Greta Irene: Dia Nggak Pernah Minta Maaf
Kolase Tribunnews, youtube Curhat Bang Denny Sumargo
Kakak Laura Anna, Greta Irene mengaku masih belum bisa maafkan Muhammad Gaga. 

TRIBUNNEWS.COM - Kakak mendiang Edelenyi Laura Anna, Greta Irene mengaku masih dendam kepada Gaga Muhammad.

Diketahui, Gaga divonis bersalah atas kecelakaan yang menimpa Laura Anna hingga menyebabkan kematian.

Gaga divonis penjara empat tahun enam bulan. Namun kini sudah dinyatakan bebas bersyarat lebih cepat yakni dua tahun enam bulan.

Meski Gaga sudah menjalani hukuman, kakak Laura Anna mengaku masih belum bisa memaafkan.

Irene dan keluarga pun kini tak bisa berbuat banyak dan memilih menerima keputusan hukum atas kebebasan Gaga.

"Hukumannya empat tahun enam bulan, kita sih yaudah lah ya, legawa. Mau gimana lagi," ucap Irene, dikutip dari Curhat Bang Denny Sumargo, Rabu (4/09/2024).

Menolak disinggung kembali soal kejadian di masa lalu, Irene pun sengaja memblokir semua hal tentang sosok Gaung Sabda Alam Muhammad itu.

Berita Rekomendasi

Terlebih, Irene mengatakan, Gaga ataupun keluarganya tak pernah datang untuk meminta maaf.

Pun dirinya secara tegas tak akan pernah memaafkan Gaga, atas kecelakaan yang menimpa Laura Anna hingga berujung maut.

"Aku udah nge-block semuanya (soal Gaga)."

Baca juga: Dipercaya Bawakan Ost Film Laura, Raissa Ramadhani Ingin Bisa Bertemu Keluarga Mendiang Laura Anna

"Orang (dia) nggak pernah minta maaf, maafinnya gimana."

"Nggak pernah sama sekali satupun (keluarganya) datang," lanjutnya.

Menjadi host dalam podcast-nya, Denny Sumargo menyinggung soal kemungkinan niat baik Gaga untuk meminta maaf.

Sebagai kakak, Irene menolak untuk memberi maaf.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas