Lolly Divisum Tambahan, Perkuat Bukti Dugaan Tindakan Vadel Badjideh yang Dilaporkan Nikita Mirzani
Tak cukup sekali visum, anak Nikita Mirzani, Laura Meizani alias Lolly kembali menjalani pemeriksaan lanjutan di RSCM.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
Momen dramatis tersebut membuat Lolly mengamuk hingga harus digendong paksa oleh sejumlah orang saat masuk ke mobil.
Usai menjemput paksa Lolly di apartemen, Nikita kemudian sempat mendatangi Polres Metro Jakarta Selatan bersama kuasa hukumnya Fahmi Bachmid.
Nikita melaporkan Vadel lantaran diduga anaknya telah hamil di luar nikah. Namun Lolly mengaborsi bayi yang ada di dalam kandungannya.
Polisi Tunggu Kedatangan Vadel Badjideh
Polisi menjadwalkan panggilan klarifikasi terhadap Vadel Badjideh soal kasus pemaksaan aborsi yang dilaporkan aktris Nikita Mirzani.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan, penyidik masih menunggu kedatangan Vadel pada Jumat (4/10/2024) sesuai yang dijanjikan.
Vadel sebelumnya tidak datang ke Polres Metro Jakarta Selatan pada Jumat (27/9/2024) dengan alasan sakit.
"Penyelidik masih menunggu penundaan klarifikasi saudara V yang akan dilaksanakan nanti hari Jumat 4 Oktober 2024 pukul 14.00 WIB," kata Ade Ary, Senin (30/9/2024).
Eks Kapolres Metro Jakarta Selatan itu menyebut dua orang saksi yang diajukan Nikita juga akan diperiksa lebih awal pada Kamis (3/10/2024).
"Dari pihak pelapor mengajukan 2 saksi yang sudah dijadwalkan oleh penyelidik nanti akan diambil keterangan hari Kamis tanggal 3 Oktober 2024," katanya.
Dalam penyelidikan kasus ini sebanyak 13 saksi sudah diperiksa.
Nikita Mirzani sebelumnya melaporkan Vadel Badjideh atas kasus dugaan persetubuhan terhadap anak di bawah umur dengan korban yakni anaknya Laura Meizani aliad Lolly.
Pelapor juga menuding Vadel Badjideh memaksa putri kandungnya untuk melakukan aborsi sebanyak dua kali.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.