2 Pekan Lalu Marissa Haque Minta Dikuburkan di Tanah Kusir, Keluarga Cerita Alasannya
Marissa Haque menghembuskan napas terakhirnya di kediamannya, Rabu (2/10/2024), pukul 00.43 WIB. Ia dimakamkan di TPU Tanah Kusir.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
Kesedihan terpancar dari raut wajahnya sejak di rumah duka hingga ke TPU Tanah Kusir, tempat jenazah Marissa Haque dimakamkan.
Ikang Fawzi yang mengenakan kemeja hitam dipadu peci hitam ikut menggotong keranda istrinya dari mobil ambulans terparkir hingga ke tepi liang lahad.
Tak hanya itu, Ikang Fawzi turun ke liang lahad tempat istrinya akan dimakamkan.
Sambil terisak, Ikang Fawzi meletakkan jenazah istrinya ke tempat peristirahatan terakhir.
Setelah melantunkan azan, Ikang Fawzi duduk menemani dua anaknya, Bella Fawzi dan Chiki Fawzi.
Chiki Fawzi bahkan menangis sesugukan sambil memegangi foto Marissa Haque sambil melihat jenazah ibunya dimakamkan.
Ikang Fawzi menyebutkan, mendiang Marissa Haque adalah perempuan hebat.
"Dia berjuang mendapatkan gelar profesor hingga titik napas terakhir," ucap Ikang Fawzi.
"Kami saling memanggil love satu sama lain, Marissa i love you forever," lanjutnya.
Ikang Fawzi menikahi Marissa Haqie pada 1986 dan selama 38 tahun bersama memiliki dua anak perempuan yang kini telah dewasa.
"Marissa orang baik dan penuh cinta, karena cintanya itu dia memiliki teman yang banyak," ujar Ikang Fawzi.
Marissa Haque diketahui meninggal dunia pada Rabu (2/10/2024) dini hari.
Adik Marissa Haque, Soraya Haque mengungkap meninggalnya sang kakak begitu mendadak.
Menurut Soraya, Marissa Haque ditemukan sudah tidak bergerak di kamar tidurnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.