Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nadia Soekarno Kabarkan Sudah Dapat Tempat untuk Makamkan Marissa Haque di TPU Tanah Kusir

Nadia Soekarno, membagikan kabar bahwa sudah dapat tempat untuk memakamkan Marissa Haque di TPU Tanah Kusir.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Nadia Soekarno Kabarkan Sudah Dapat Tempat untuk Makamkan Marissa Haque di TPU Tanah Kusir
Kolase Tribunnews/ Instagram
Potret suasana rumah duka Marissa Haque, dan unggahan terakhirnya sebelum wafat (kiri). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nadia Soekarno, membagikan kabar bahwa sudah dapat tempat untuk memakamkan Marissa Haque di TPU Tanah Kusir.

Lewat unggahan di media sosial instagram, Nadia yang merupakan keponakan Marissa Haque, mengabarkan lokasi persis yang nantinya akan jadi tempat Marissa Haque dimakamkan.

"Alhamdulillah sudah dapat. Rencana akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir Blok A1 Blad 36, terima kasih semua yang sudah mendoakan," tulis Nadia Soekarno dikutip Tribunnews.com, Rabu (2/10/2024).

Sebelumnya, Chiki Fawzi ungkap keinginan ibundanya, Marissa Haque yang ingin dimakamkan di TPU Tanah Kusir.

Hal itu diungkapkan oleh Chiki lewat unggahan di media sosial instagram miliknya, sesaat setelah mengabarkan sang bunda meninggal dunia.

Dalam unggahan itu, Chiki terlihat sedikit kebingunan untuk mewujudkan keinginan sang bunda untuk dimakamkan di sana.

BERITA REKOMENDASI

“Ibuku cuma mau dimakamkan di Tanah Kusir. Caranya gimana,” tulis Chiki Fawzi.

Chiki Fawzi meminta bantuan dari netizen di instagram karena ia ingin memenuhi keinginan dari sang bunda, Marissa Haque.

“Instagram please do your magic. Mau beri yang terbaik buat ibu. Aku harus apa, harus hubungi apa,” lanjut Chiki.

Sekadar informasi, Marissa Haque meninggal dunia pada Rabu (2/10/2024) sekira pukul 00.43 WIB. Rencananya jenazah Marissa Haque akan dimakamkan pada sore ini sekira pukul 15.00 WIB di TPU Tanah Kusir.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas